Masih Fokus Liburan, Gelandang Jepang Belum Pikirkan Masa Depan di Persela
FOOTBALL265.COM - Gelandang asal Jepang, Kei Hirose, bakal memutuskan bagaimana kelanjutan masa depannya selama momen Natal akhir tahun ini. Apakah kembali berlaga di Liga 1 2020 bersama Persela Lamongan atau tidak?
Hirose mengaku libur akhir tahun ini akan ia habiskan di kampung halaman setelah disibukkan dengan aktivitas bersama Persela selama semusim. Sehingga, dia baru akan memikirkan isu perihal transfer setelah pergantian tahun nanti.
"Sudah lama ingin pulang ke Jepang. Saya ingin menghabiskan beberapa hari untuk istirahat dari sepak bola," beber gelandang yang masih berusia 24 tahun tersebut.
Mengacu pada statistik, Kei Hirose memang menjadi pemain paling sibuk di skuat tim Laskar Joko Tingkir. Selama 34 pekan Shopee Liga 1 2019, dia bermain penuh dan tak tergantikan di lini tengah Persela Lamongan.
Kontribusi nyata itulah yang membuatnya mulai ramai diperbincangkan di bursa transfer. Namun, lulusan Senzhu University Jepang itu belum mau menanggapinya.
Kei Hirose memang menjadi salah satu pemain asing yang sukses mencatat debutnya di Liga 1 musim ini. Sukses membawa Persela bertahan di Liga musim depan, dia melengkapinya dengan statistik dua gol plus delapan assist.