x

Robert Alberts Incar 5 Pemain Baru, Manajemen Persib Buka Suara

Kamis, 26 Desember 2019 09:50 WIB
Penulis: Arif Rahman | Editor: Rafif Rahedian
Pelatih Persib Bandung, Robert Rene Albert berdiskusi dengan asistennya seusai pertandingan kandang Liga 1 2019 menghadapi Barito Putera di Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, Minggu (24/11/2019).

FOOTBALL265.COM - Manajemen PT Persib Bandung Bermartabat (PBB) memberikan komentar, terkait rencana pelatih Persib Bandung, Robert Rene Alberts yang sudah mengincar lima pemain anyar untuk Liga 1 2020.  

Bahkan saat ini, beberapa nama pemain santer dikabarkan akan bergabung dengan tim Maung Bandung, di antaranya Ferdinand Sinaga, Alfath Fathier dan Makan Konate.

Direktur PT PBB, Teddy Tjahjono menuturkan belum bisa memberikan komentar panjang lebar terkait rencana pelatih asal Belanda tersebut, termasuk identitas maupun posisi yang diincar Robert Alberts. Karena, menurutnya belum ada nama yang disodorkan.

Meski begitu, Teddy berjanji jika pemain anyar sudah datang dan bergabung dengan tim Maung Bandung, manajemen akan memperkenalkan secara resmi kepada publik termasuk awak media.

Baca Juga

"Ada namanya? Belum ada, tunggu tanggal mainnya. Nanti awal tahun depan," jelas Teddy.

Sebagai informasi, Robert Alberts sebelumnya mengaku sudah mengincar lima pemain anyar untuk disiapkan mengarungi Liga 1 2020. Empat di antaranya merupakan pemain lokal dan satu asing.

Pemain asing dibutuhkan tim kebanggaan Bobotoh, untuk menggantikan Kevin van Kippersluis yang kontraknya tidak diperpanjang oleh Persib, setelah berakhirnya kompetisi Liga 1 2019.

Direktur Keuangan PT Persib Bandung Bermartabat (PBB) Teddy Tjahjono.

Meski begitu, pelatih Robert Alberts belum menyebutkan identitas maupun posisi pemain yang sedang diincarnya. Menurutnya, pemain tersebut akan diperkenalkan pada awal Januari 2020 saat tim kembali berkumpul.

Baca Juga

"Untuk saat ini, kami memantau empat pemain baru dan kami juga mencari pemain asing baru, karena Kevin akan pergi. Jadi kami harus mengisi tempatnya yang kosong. Jadi, total ada lima pemain yang kami cari dan mereka tentunya akan kami uji," kata Robert Alberts.

Sejauh ini, manajemen Persib baru memastikan dua pemain yang tidak akan diperpanjang kontraknya di Liga 1 2020, yakni Hariono dan Kevin van Kippersluis.

Persib BandungRobert Rene AlbertsPT Persib Bandung dan BermartabatLiga IndonesiaLiga 1Teddy TjahjonoBola IndonesiaBerita Liga 1

Berita Terkini