Resmi Pamitan, Top Skor Liga 2 2017 Tak Sesali Dua Musimnya di Arema FC
FOOTBALL265.COM - Striker kelahiran Gorontalo, Rifaldi Bawuoh menyatakan tidak menyesali atas perjalanan kariernya selama dua musim membela Arema FC, setelah resmi pamitan jelang bergulirnya Liga 1 musim 2020.
Sebaliknya, Rifaldi justru mengaku bahagia sudah menjalani dua tahun yang hebat dengan tim Singo Edan.
Peraih gelar top skorer Liga 2 dengan 17 gol dua tahun lalu itu pun mengucapkan terima kasih atas kesempatan mengorbit di kompetisi level tertinggi bersama Arema FC di Liga 1.
"Terima kasih banyak. Soal target (yang gagal), mungkin belum rejeki saja," beber Rifaldi Bawuoh kepada Indosport pada Jumat (03/01/2020) kemarin.
Didatangkan Joko Susilo dari Kalteng Putra, karir Rifaldi memang cukup menanjak sejauh ini. Arema FC juga menjadi klub pertama yang membawanya mencicipi ketatnya atmosfer kompetisi level tertinggi tanah air.
Sebelum itu, Rifaldi berkutat dengan kompetisi Liga 3 regional dan baru moncer saat membela Kalteng Putra.
Namanya baru berkibar saat menjadi top skorer Liga 2 plus membawa tim Laskar Isen Mulang menembus babak 8 besar, meski gagal promosi ke Liga 1 di tahun 2017 silam.
"Dua tahun ini di Arema saya semakin menambah pengalaman bertanding dan jam terbang di Liga 1," sambung penyerang 26 tahun tersebut.