x

Sudah Tiba di Persebaya, Pemain Palestina Belum Ikut Latihan

Senin, 6 Januari 2020 21:49 WIB
Penulis: Fitra Herdian Ariestianto | Editor: Arum Kusuma Dewi
Pemain anyar klub Liga 1 asal Palestina, Mahmoud Eid menjadi incaran selfie Bonekmania saat latihan perdana Bajul Ijo Stadion Gelora Delta, Senin (06/01/20).

FOOTBALL265.COM Persebaya Surabaya, pada Senin (06/01/20) sudah menggelar latihan perdana di Stadion Gelora Delta, Sidoarjo. Pada latihan itu, tampak pula pemain asing baru Bajul Ijo, Mahmoud Eid dari Palestina.

Meskipun pemain keturunan Swedia ini sudah hadir di latihan sore tadi, dia tampak belum ikut bergabung dengan pemain-pemain Persebaya yang lain.

Baca Juga

Dia hanya duduk di bench sambil ditemani oleh agen dan juga saudaranya. Melihat hal ini, Aji Santoso buka suara perihal pemainnya itu belum ikut berlatih.

"Dia baru saja menjalani perjalanan jauh, sekitar 20 jam. Cukup capek," kata Aji Santoso usai memimpin latihan Persebaya.

Selain itu Mahmoud Eid juga masih melakukan proses medical check up. Melihat hal itu membuat mantan pelatih Persela Lamongan ini memberikan izin kepada pemain barunya tersebut.

"Kasihan, jika saya paksa latihan kondisinya tidak fit dan tidak bagus juga," beber Aji.

Baca Juga

Sementara itu, alasan Aji Santoso melihat kedatangan Mahmoud Eid di Stadion Gelora Delta lantaran untuk menghilangkan penat karena sudah melakukan perjalanan jauh.

Persebaya SurabayaLiga IndonesiaLiga 1Bola IndonesiaBerita Liga 1Mahmoud Eid

Berita Terkini