x

Duetnya Mulai Tajam Lagi, Ferdinand Sinaga Bongkar Kedekatannya dengan Willjan Pluim

Kamis, 23 Januari 2020 19:20 WIB
Penulis: Adriyan Adirizky Rahmat | Editor: Yohanes Ishak
Ferdinand Sinaga, striker klub Liga 1, PSM Makassar.

FOOTBALL265.COM - Penyerang klub Liga 1, PSM Makassar, Ferdinand Sinaga, membongkar kedekatannya dengan sang kapten Willjan Pluim.

Bukan main, kedekatan keduanya telah terjalin sejak putaran kedua kompetisi Indonesian Soccer Championship (ISC) 2016 hingga memasuki Liga 1 2020 ini.

Duet Ferdinand-Pluim sejauh ini telah menyumbangkan total 10 gol untuk Pasukan Ramang diseluruh kompetisi resmi yang diikuti. Dengan rincian, sembilan gol untuk The Dragon (julukan Ferdinand) dan satu gol untuk gelandang serang pemilik nomor punggung 80 di PSM Makassar itu.

Baca Juga

Terkini, keduanya saling bahu-membahu dengan dua pemain anyar, Giancarlo Lopes Rodrigues dan Irsyad Maulana. Keempatnya menjadi andalan pelatih Bojan Hodak melawan klub Timor Leste, Lalenok United, pada leg pertama play-off Piala AFC 2020 di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Bali, Rabu (22/01/20).

Kuartet lini depan PSM tersebut meluluh lantakkan Lalenok United dengan skor 4-1 dimana Ferdinand mencetak hattrick. Sedangkan Pluim mengarsiteki gol Giancarlo serta Irsyad yang menjadi penyerang sayap kanan berkontribusi pada dua gol yang dibuat The Dragon.

Hadir saat sesi jumpa pers pasca-laga, Ferdinand yang menjadi bintang kemenangan PSM pada laga tersebut memuji habis-habisan Pluim. Pesepakbola berusia 31 tahun ini pun mengungkapkan rahasia dibalik kedekatannya dengan kaptennya itu.

Gelandang klub Liga 1 PSM Makassar, Willjan Pluim.

"Pluim merupakan kapten kami sejak beberapa musim sebelumnya hingga sekarang. Dia memang memiliki karakter sebagai pemimpin disetiap laga. Apapun yang dia lakukan setiap kali menyerang tak perlu diragukan lagi," ungkap Ferdinand Sinaga kepada awak media.

"Dia adalah pemain yang memiliki kreatifitas bagus dalam sisi penyerangan. Saya sudah bermain dengan Pluim selama beberapa tahun. Jadi kami sudah saling mengetahui gaya bermain. Pluim memang sangat luar biasa," tambah pria asal Bengkulu ini.

Sejatinya, PSM butuh satu musim lebih untuk merasakan gol perdana buah dari kerjasama diantara kedua pilar lini depannya tersebut. Tepatnya pada pekan ke-22 Liga 1 2017 melawan Arema FC, Pluim mengarsiteki gol Ferdinand yang tercipta dimenit ke-8.

Setelah itu, duet Ferdinand-Pluim semakin padu dan menasbihkan diri sebagai duet tersubur diajang Liga 1 2017. Tujuh dari total 67 gol PSM berasal dari duet penyerangnya itu, dimana semuanya dilesakkan oleh The Dragon berkat assist sang kapten.

Sayang, pada Liga 1 2018 duet Ferdinand Sinaga-Wiljan Pluim sangat meredup dengan hanya menyumbangkan satu dari total 57 gol yang dibuat PSM Makassar. Satu-satunya gol tersebut terjadi pada pekan ketujuh kala umpan dada The Dragon dituntaskan lewat sepakan first time sang kapten dimenit ke-80.

Baca Juga

Menurunnya kontribusi duet Ferdinand-Pluim pada Liga 1 2018 berlanjut ke musim berikutnya. Bahkan, keduanya hanya menyumbang dua gol untuk PSM, masing-masing satu diajang Piala Indonesia 2018/19 dan satu lagi diajang Liga 1 2019. Dimana kedua gol tersebut diborong oleh The Dragon.

Walau dalam dua musim terakhir produktifitas mereka menurun, jika melihat performa Ferdinand dan Pluim saat melawan Lalenok United kemarin, memberikan harapan besar kepada duet tersebut untuk kembali tajam dan kembali menyandang status sebagai duet tersebur diajang Liga 1 2020.

Rincian Gol Duet Ferdinand Sinaga-Willjan Pluim di klub Liga 1, PSM Makassar:
Liga 1 2017:
vs Arema FC: 1 Gol (Ferdinand Sinaga assist Willjan Pluim)
vs PS TNI: 2 Gol (Ferdinand assist Willjan Pluim)
vs Sriwijiaya FC: 1 Gol (Ferdinand Sinaga assist Willjan Pluim)
vs Persiba Balikpapan: 2 Gol (Ferdinand Sinaga assist WIlljan Pluim)
vs Barito Putera: 1 Gol (Ferdinand Sinaga assist Willjan Pluim)
Liga 1 2018:
vs Mitra Kukar: 1 Gol (Willjan Pluim assist Ferdinand Sinaga)
Piala Indonesia:
vs Perseru Serui: 1 Gol (Ferdinand Sinaga assist Willjan Pluim)
Liga 1 2019:
vs Arema FC: 1 Gol (Ferdinand Sinaga assist Willjan Pluim)

Ferdinand SinagaPSM MakassarLiga IndonesiaLiga 1Willem Jan PluimBerita Liga 1

Berita Terkini