x

Slot Pemain Asing di Arema FC, Mario Gomez Pastikan Jonathan Bauman Salah Satunya

Selasa, 28 Januari 2020 14:38 WIB
Penulis: Ian Setiawan | Editor: Lanjar Wiratri
Pelatih Arema FC, Mario Gomez, memastikan status Jonathan Bauman sebagai salah satu dari tiga pemain yang akan mengisi slot pemain asing untuk kompetisi Liga 1 2020.

FOOTBALL265.COM - Pelatih Arema FC, Mario Gomez, memastikan status Jonathan Bauman sebagai salah satu dari tiga pemain yang akan mengisi slot pemain asing untuk kompetisi Liga 1 2020.

Entah keceplosan atau bagaimana, Gomez secara lantang mengucapkan nama anak asuhnya di Persib Bandung tahun 2018 lalu itu. Padahal, dia dan manajemen tim Singo Edan selalu bungkam jika didesak bahwa satu dari tiga pemain asing baru adalah Jonathan Bauman.

Baca Juga

"Saya tahu sendiri kualitas Bauman, seperti yang kalian tahu juga," kata Mario Gomez pada sesi wawancara usai latihan di Stadion Dirgantara TNI AU Malang, Senin (27/01/20) kemarin.

Dia lantas menerangkan, mengapa begitu getolnya perburuan terhadap Bauman. Anak asuhnya di Persib Bandung tahun 2018 lalu itu dinilai akan menjawab kebutuhan tim terhadap posisi striker bayangan, sebagaimana tugas Makan Konate di musim lalu.

Baca Juga

"Bauman sudah membuktikannya saat membela Persib bersama saya. Dia melanjutkan musim yang bagus di Kedah FA Malaysia juga," sambung pelatih asal Argentina berusia 62 tahun tersebut.

Baca Juga

Kepastian ini pun menjawab berbagai teka teki perihal siapa pemain asing yang menyusul Oh In-Kyun. Pasalnya, Playmaker kebangsaan Korea Selatan itu menjadi satu-satunya pengisi slot pemain asing Asia, dan Jonathan Bauman mengisi satu dari tiga slot pemain asing Non Asia.
 

Persib BandungLiga IndonesiaArema FCLiga 1Roberto Carlos Mario GomezBerita Liga 1

Berita Terkini