Diminati Arteta, Bintang Barcelona Tolak Pindah Arsenal
FOOTBALL265.COM – Pemain klub LaLiga Spanyol Barcelona Samuel Umtiti dikabarkan menolak tawaran dari Arsenal meskipun dirinya secara khusus diminta bergabung oleh Mikel Arteta.
Bintang asal Prancis tersebut diketahui telah menjadi target utama Arsenal guna menjadi solusi atas krisis menahun di lini belakang mereka. Tetapi, transfer tersebut urung terlaksana, pasalnya Umtiti lebih memilih bertahan di Camp Nou daripada harus merapat ke skuat Arteta.
Pilihan tersebut sepertinya kurang masuk akal. Karena, Umtiti diketahui kesulitan untuk tampil reguler di Barcelona dan hanya mencatatkan 7 penampilan di LaLiga Spanyol dengan menit bermain yang hanya mencapai 547 menit sepanjang msuim ini.
Dilansir dari Daily Star, kesulitan Umtiti tersebut muncul akibat cedera yang beberapa kali dia alami. Bek peraih trofi Piala Dunia tahun 2018 lalu ini sebelumnya memang telah santer diberitakan akan segera merapat ke Emirates.
Tetapi, Umtiti memilih untuk tetap bertahan di Blaugrana dan menolak tawaran yang datang dari Arsenal meskipun Arteta telah secara langsung meminta bek berusia 26 tahun tersebut untuk bergabung ke dalam skuat asuhannya.
“Saya telah mencoba membujuknya, tetapi sepertinya ada hal yang lebih menarik di sana (Barcelona) daripada apa yang saya tawarkan di sini (Arsenal),” ujar Arteta.