Tak Pikirkan Juara Grup, Arema FC Hanya Ingin Menang Lawan Persija
FOOTBALL265.COM - Pelatih Arema FC, Mario Gomez, menegaskan bahwa tim asuhannya tak memiliki target khusus untuk menjadi juara Grup B Piala Gubernur Jatim pada laga terakhir melawan Persija Jakarta.
Menurut pelatih asal Argentina itu, tidak ada bedanya finis sebagai juara grup atau pun runner-up. Maka dari itu, dia ingin skuad klub berlogo kepala singa itu tampil nothing to lose saat ditantang Persija Jakarta pada laga pemungkas, Sabtu (15/02/20) nanti.
"Melawan Persija, kami akan melanjutkan kerja keras yang sudah terlihat sejauh ini," tutur Mario Gomez pascakemenangan Arema FC 2-0 atas Persela Lamongan di Stadion Kanjuruhan, Kamis (13/02/20) semalam.
Grup B memang menyisakan dua partai di matchday ke-3 akhir pekan ini. Sesuai tajuknya yang Super Big match, pertemuan Arema FC kontra Persija Jakarta pun untuk menentukan perebutan posisi puncak klasemen.
"Hari Sabtu, kami akan tetap berjuang untuk menang. Persija tim yang bagus, dan saya ingin pemain semakin enjoy," katanya.
Bagi Arema FC, kemenangan akan membuat mereka finis sebagai juara Grup B. Namun jika seri maupun kalah, Jonathan Bauman dkk harus puas mengakhiri posisi sebagai runner-up Grup B.