Dampak Evaluasi, Arema FC Lepas Tiga Pemain Dengan Status Pinjaman
FOOTBALL265.COM - General Manager Arema FC, Ruddy Widodo memastikan ada tiga pemain yang dilepas dengan status pinjaman, sebagai dampak dari hasil evaluasi yang dipaparkan Mario Gomez pasca menjalani pramusim kompetisi Liga 1.
Tiga pemain yang dimaksud juga ditengarai sudah tidak lagi ikut program latihan Arema FC dalam dua hari terakhir. Mereka ialah Ganjar Mukti, Pandi Lestaluhu dan juga Alfin Tuasalamony, dan sudah sesuai dengan petunjuk yang dipaparkan manajemen.
"Kami sudah deal (sepakat) dengan beberapa klub terkait rencana meminjamkan mereka," sebut Ruddy Widodo.
"Ada tiga pemain yang kami pinjamkan. Satu di posisi stopper (belakang), Winger (penyerang sayap) kiri, dan yang paling urgent (mendesak) adalah fullback (bek) kanan," sambung dia.
Kendati demikian, pihaknya memastikan jika dilepasnya tiga nama itu bukan atas dasar kualitas individu. Namun, lebih kepada faktor teknis, lantaran dianggap kurang mendukung skema permainan yang diusung Mario Gomez di Liga 1 nanti.
Evaluasi itu disimpulkan jajaran pelatih setelah melihat kinerja setiap pemain sepanjang menjalani masa pramusim kompetisi, mulai uji coba hingga hingga turun di Turnamen Piala Gubernur Jatim lalu.
"Berdasarkan evaluasi tim pelatih, sebaiknya mereka pindah ke klub lain. Karena jika dipaksakan di sini, belum tentu menembus starting line up," ucap Ruddy Widodo.
Peminjaman itu pun berdampak pada berkurangnya komposisi pemain di skuat Arema FC. Namun, dua pengganti segera hadir sebagai pinjaman dari Persija Jakarta, dan satu lagi berstatus trial dari Papua.