x

Banjir di Jakarta Tak Surutkan Semangat Fans Tonton Timnas Indonesia vs Filipina

Minggu, 23 Februari 2020 18:07 WIB
Penulis: Abdurrahman Ranala | Editor: Ivan Reinhard Manurung
Banjir menggenangi sejumlah akses utama menuju venue pertandingan Timnas Basket Indonesia vs Filipina di Kualifikasi FIBA Asia Cup 2021.

FOOTBALL265.COM - Banjir menggenangi sejumlah akses utama menuju venue pertandingan Timnas Basket Indonesia vs Filipina. Meski banjir, sejumlah penonton tetap semangat untuk menyaksikan laga Timnas Indonesia.

Window 1 Babak kualifikasi FIBA Asia Cup 2021 masih berlanjut. Di Grup A, Timnas Basket Indonesia menghadapi Filipina pada laga kedua di Mahaka Arena, Minggu (23/02/20).

Baca Juga

Pertandingan ini berjalan sesuai jadwal meskipun terkendala banjir yang menggenangi sejumlah titik di Jakarta, termasuk jalan akses utama menuju venue seperti Jalan Yos Sudarso dan Boulevard  Kelapa Gading.

Bahkan, jalan utama di depan venue pertandingan, Mahaka Square, juga tak luput dari genangan banjir. Hujan yang mengguyur kawasan Kelapa Gading, Jakarta Utara, sejak Sabtu malam hari hingga Minggu pagi membuat banjir menggenangi sejumlah titik.

Meski begitu, banjir yang ada tak menyurutkan minat penonton untuk datang langsung mendukung perjuangan Timnas Basket Indonesia.

Seperti salah satunya penonton asal Daan Mogot, Jakarta Barat, yang bernama Citra. Banjir tak menyurutkan minatnya untuk menuju venue.

Meski harus melepaskan sepatu dan menggulung celana yang ia gunakan untuk sampai ke venue pertandingan.

"Sebelumnya dikasih tahu temen kalau banjir di sini tapi kita tetap berangkat aja. Di jalan gak banjir, tapi waktu sudah deket sini baru banjir," ujarnya.

Lalu soal pertandingan Indonesia vs Filipina, bagaimana prediksi dari Citra yang datang bersama beberapa temannya?

"Optimistis aja bisa imbang," katanya semangat.

Baca Juga

Hingga satu jam sebelum pertandingan antara Indonesia vs Filipina berlangsung, banjir memang masih menggenangi jalan menuju Mahaka Square.

Awak redaksi berita olahraga INDOSPORT dan sejumlah penonton FIBA Asia Cup juga harus menaiki truk untuk melewati jalan utama menuju venue pertandingan karena banjir yang tingginya selutut orang dewasa.

DKI JakartaFilipinaTimnas Basket IndonesiaLiga IndonesiaBasketBerita BasketKualifikasi FIBA Asia Cup 2021

Berita Terkini