x

Jelang Lawan Borneo, Persija Sempat Ditinggal Farias dan 4 Pemain Asing

Kamis, 27 Februari 2020 14:09 WIB
Penulis: Petrus Manus Da' Yerimon | Editor: Ivan Reinhard Manurung
Jelang lawan Borneo FC di laga perdana Liga 1 2020, Persija Jakarta ditinggalkan pelatih Sergio Farias dan empat pemain asingnya.

FOOTBALL265.COM - Jelang lawan Borneo FC di laga perdana Liga 1 2020, Persija Jakarta ditinggalkan pelatih Sergio Farias dan empat pemain asingnya. Mereka tak terlihat saat sesi latihan Rabu (26/02/20) kemarin di Lapangan Sutasoma, Jakarta Timur.

Rupanya, lima sosok itu ‘kabur’ keluar negeri, tepatnya Singapura untuk mengurus visa. Hal itu disampaikan oleh asisten pelatih Persija, Rodrigo Pellegrino.

Baca Juga

Farias dan pemain asing ke Singpura urus visa. Nanti langsung pulang dan hari ini sudah ada di latihan,” tuturnya.

Persija memang tengah melakukan persiapan akhir untuk lawan Borneo di awal Liga 1 2020. Tim sepak bola berjuluk Macan Kemayoran akan bertindak sebagi tuan rumah dan mengincar tiga poin.

“Kami punya banyak pemain timnas. Itu keuntungan, jadi kami akan coba raih tiga poin perdana,” ujar Rodrigo menyoal laga kontra Borneo. 

Laga melawan Borneo FC akan jadi ujian perdana bagi Sergio Farias untuk membuktikan kualitasnya di Liga 1 2020. Pasalnya ini merupakan tahun pertamanya melatih di Tanah Air.

Sekadar informasi, Persija Jakarta sendiri sudah memiliki persiapan matang jelang Liga 1 2020. Mereka sempat mengikuti turnamen pramusim Piala Gubernur Jatim 2020.

Baca Juga

Sayang, dalam laga final yang berlangsung pada 20 Februari 2020 lalu, Persija Jakarta takluk dengan skor telak 1-4 saat menghadapi Persebaya Surabaya.

Persija JakartaBorneo FCLiga IndonesiaLiga 1Bola IndonesiaBerita Liga 1Sergio Farias

Berita Terkini