'Menghilang' dalam Tiga Latihan Terakhir, Alfonso Tak Dibawa PSS Sleman ke Makassar
FOOTBALL265.COM - Bek asing PSS Sleman, Alfonso De La Cruz sempat menghilang dan tak ikut dalam rombongan ke markas PSM Makassar. Skuat Super Elang Jawa berangkat dari Bandara Adi Sucipto, Yogyakarta, Jumat (28/02/20) siang, sebelum menantang tim Juku Eja di Stadion Andi Matalatta, lusa di pekan perdana Liga 1 2020.
Padahal, PSS membawa pemain ke Makassar dengan jumlah yang cukup gemuk, yakni 20 personel untuk laga perdana mereka di Liga 1 2020. Namun memang, absennya Alfonso sudah bisa diprediksi sejak jauh-jauh hari.
Pemain asal Spanyol itu 'mengilang' dalam tiga latihan terakhir PSS. Dia diketahui berada di Singapura untuk mengurus perpanjangan Kartu Ijin Tinggal Sementara (Kitas).
"Kita memang dari awal ingin bawa 20 pemain. Semua yang dibawa dalam kondisi sehat dan siap melawan PSM," kata asisten pelatih Danilo Fernando.
Dengan absennya Alfonso, PSS hanya membawa tiga ekspatriat untuk menantang juara Piala Indonesia edisi 2018 tersebut. Ketiganya bek Aaron Evans, gelandang Guilherme Batata, dan bomber andalan Yevhen Bokhasvili.
Selain Alfonso, dua pemain tengah yakni M Luthfi Kamal Baharsyah dan Misbakus Solihin juga tak masuk rombongan. Nama terakhir memang baru dua kali mengikuti latihan usai bergabung dengan PSS.