x

Gelar Inspeksi, PSSI Nilai Stadion GBK Paling Siap Gelar Piala Dunia

Jumat, 6 Maret 2020 13:49 WIB
Penulis: Zainal Hasan | Editor: Lanjar Wiratri
Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan, melakukan inspeksi ke stadion GBK yang jadi venue Piala Dunia U-20 2021.

FOOTBALL265.COM - Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan melakukan lanjutan inspeksi ke calon-calon stadion untuk Piala Dunia U-20 2020. Kali ini Iriawan melanjutkan inspeksi ke Stadion Gelora Bung Karno (GBK), Senayan, Jakarta.

Didampingi anggota Exco Sonhadji dan Kepala Unit PPKGBK, Mulyani, Iriawan melakukan inspeksi di GBK. Dalam tinjauan kali ini, Iriawan menilai GBK sebagai stadion tersiap untuk menggelar Piala Dunia U-20 2021.

Baca Juga

"Ini saya dan beberapa pengurus PSSI dan Exco, serta pengurus stadion ibu Mulyani mengecek kesiapan Stadion GBK. Sesuai prediksi kami Stadion GBK pasti yang paling siap dan lengkap," ucap Iriawan.

Meski dinilai paling siap, pria yang kerap disapa Iwan Bule itu menilai tetap ada hal yang harus diperbaiki dari GBK yakni persiapan ruang broadcast dan hal lainnya.

"Namun, ada catatan kami ruang broadcast yang diperlukan. Kemudian hal lain, perapian-perapian ruangan, secara kecil saja," jelas Iwan Bule.

Baca Juga

"Soal lapangan, rumput mungkin juga akan diperbaiki sehingga mungkin ini salah satu yang paling lengkap daripada stadion lainnya. Namun ada sedikti saja yang saya sampaikan tadi," tambahnya.

Baca Juga

Sebelumnya Iwan Bule telah menginspeksi beberapa stadion lain. Yakni Stadion Manahan (Solo), Stadion Madala Krida (Yogyakarta), Stadion Gelora Bandung Lautan Api (Bandung), Stadion Gelora Bung Tomo (Surabaya), Stadion Pakansari (Bogor), Stadion Wibawa Mukti (Cikarang), Stadion Patriot Candrabhaga (Bekasi), Stadion Utama Riau (Riau), Stadion Jakabarin (Palembang).
 

PSSIStadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK)Liga IndonesiaPiala Dunia U-20 2023Mochamad Iriawan

Berita Terkini