x

Inter Milan Ditinggal 3 Bintangnya di Tengah Pandemi Virus Corona

Selasa, 24 Maret 2020 14:54 WIB
Penulis: Arif Budi Setyanto | Editor: Isman Fadil
Inter Milan bakal ditinggalkan tiga pemain bintangnya karena Italia menjadi salah satu negara terparah yang terdampak virus Corona.

FOOTBALL265.COM - Inter Milan bakal ditinggalkan tiga pemain bintangnya karena Italia menjadi salah satu negara terparah yang terdampak virus Corona.

Inter Milan melakukan isolasi paksa kepada seluruh para pemainnya usai bek Juventus, Daniele Rugani dinyatakan positif Corona. Hal itu dilakukan karena Juventus adalah lawan terakhir Inter Milan sebelum Serie A Italia ditunda.

Beruntung, dari pemeriksaan yang dilakukan tak ada satu pemain Inter Milan yang tertular Corona dan para pemain diizinkan untuk kembali ke rumah masing-masing.

Baca Juga
Baca Juga

Selain itu, Inter Milan mengambil kebijakan untuk mempersilahkan pemain asing untuk pulang ke negaranta masing-masing, dengan catatan tidak memiliku gejala Corona.

Dilansir dari Calciomercato, ada tiga pemain asing yang memutuskan untuk pukang ke negaranya. Pertama, yakni Marcelo Brozovic yang akan pulang ke Kroasia

Brozovic akan pulang ke Kroasia untuk bertemu keluarga di Zagreb karena di sana baru-baru ini terjadi gempa. Dengan alasan itu, Brozovic bakal meninggalkan Italia dan pulang kampung.

Baca Juga
Baca Juga

Kemudian ada dua pemain lagi, yaitu Diego Godin dan Matias Vecino yang akan pulang kampung ke Uruguay. Kedua pemain itu memilih untuk pulang ke Uruguay karena kondisi di negaranya lebih baik dibanding Italia.

Sementara itu, para pemain Inter Milan lainnya akan melanjutkan pelatihan dari rumah masing-masing, karena Serie A Italia masih ditunda.

Serie A ItaliaInter MilanDiego GodinMarcelo BrozovicLiga ItaliaSepak BolaBerita Liga ItaliaVirus Corona

Berita Terkini