Libur Kompetisi, Tiga Naga Lakukan Penyemprotan Disinfektan di Stadion
FOOTBALL265.COM - Sebagai bentuk antisipasi penyebaran virus Corona atau Covid-19, klub promosi Liga 2 2020, AA Tiga Naga, melakukan penyemprotan cairan disinfektan dan melakukan penyuluhan.
Penyemprotan cairan disinfektan dilakukan di ruangan, mess pemain, kantor, serta tribun dari markas mereka, Stadion Tumpal Sinaga, Pekanbaru, Riau, Senin (23/03/20).
"Kita lakukan penyemprotan disinfektan untuk mengantisipasi penyebaran virus Corona. Selain itu kita juga lakukan penyuluhan yang dilakukan oleh dokter tim," kata Manajer Tiga Naga, Hidayat, kepada INDOSPORT.
Sementara itu, dokter tim Tiga Naga, Dr. Desvavri, MPH melakukan penyuluhan kepada para pemain dan official tim berjuluk The Three Dragons itu.
"Saya memberikan materi tentang virus Corona yang diharapkan akan memberikan pemahaman yang benar. Sampai saat ini belum ada obatnya, maka dari itu perlu dilakukan pencegahan," kata Dr. Desvavri.
"Sebab terkadang informasi yang beragam membuat kita takut dan membuat rasa cemas yang berlebihan," tambahnya.
Lebih lanjut, Desvavri mengimbau untuk mencegah segala kemungkinan yang terjadi. Selain harus menjaga perilaku hidup bersih dan sehat, kita harus sering mencuci tangan dengan sabun agar terhindar dari virus ini.
"Jadi, mari bersama kita cegah penyebarannya dengan hidup bersih dan sehat, dan tidak lupa untuk selalu mencuci tangan," ujarnya.
Tim promosi Liga 2 2020, AA Tiga Naga, tetap menggelar latihan rutin di Stadion Tumpal Sinaga, Pekanbaru, Riau, kendati saat ini kompetisi tengah diliburkan. Sebagaimana diketahui, seluruh kompetisi sepak bola di Indonesia saat ini tengah ditunda selama dua pekan sejak Senin (16/03/20) karena imbas penyebaran virus Corona.