x

Rio Ferdinand Tuding Roy Keane Sebagai Penyebab Redupnya Veron di Manchester United

Kamis, 26 Maret 2020 07:11 WIB
Penulis: Yosef Bayu Anangga | Editor: Isman Fadil

FOOTBALL265.COM – Legenda Manchester United, Rio Ferdinand, meyakini Juan Sebastian Veron bisa saja meraih sukses besar bersama Setan Merah. Dilansir Mirror, Ferdinand menyebut buruknya penampilan Veron di Manchester United salah satunya disebabkan oleh Roy Keane.

Veron didatangkan Setan Merah dari Lazio pada tahun 2001 dengan banderol 28,1 juta pounds yang menjadi rekor pembelian Liga Inggris saat itu. Awalnya, sang gelandang Argentina tampak mampu beradaptasi dengan baik di Inggris.

Ia langsung meraih gelar Pemain Terbaik Bulan September  setelah mencetak tiga gol dalam empat pertandingan. Namun, Veron akhirnya gagal mempertahankan performa dan dijual ke Chelsea dua tahun kemudian.

Baca Juga
Baca Juga

Meskipun Veron kemudian dikenal sebagai salah satu pembelian gagal Manchester United, Rio Ferdinand yang sempat menjadi rekan setimnya menyebut talenta sang gelandang sebagai salah satu yang terbaik yang pernah dilihatnya.

Ketika dalam Instagram Live diminta memilih antara Veron dan Guti, mantan gelandang Real Madrid, Ferdinand dengan tegas menyebut Veron lebih baik.

“Sebastian Veron mencetak salah satu gol terbaik yang pernah saya lihat di sesi latihan. Dia melakukan tembakan rabona dari garis tengah lapangan. Seluruh peserta latihan langsung berhenti: Kalian melihat apa yang baru saja dilakukan Juan Sebastian?” ujar Ferdinand.

Lebih lanjut, sang mantan bek tengah itu menyebut kehadiran Roy Keane sebagai penyebab utama gagalnya Veron di Manchester United.

Baca Juga
Baca Juga

“Veron pemain yang luar biasa, pemberi umpan yang hebat. Satu-satunya yang saya rasa membunuh potensinya adalah Roy Keane yang memiliki kepribadian lebih dominan dan suka menguasai bola di posisinya,” lanjutnya.

Ferdinand juga menyebut faktor lain yang menghambat performa Veron di Manchester United adalah karena dia tidak menjadi fokus utama serangan. “Anda harus ingat Veron datang dari Lazio dan Parma di mana dia menjadi tokoh utama, seluruh permainan harus melalui dirinya. Ketika dia ke United, peran itu dipegang oleh Roy Keane.”

“Keane selalu berada di posisinya dan sangat vokal, seperti ‘Beri aku bola! Beri aku bola!’ Dan karena menghormatinya Veron pun membiarkan Keane melakukan itu. Tapi Veron punya bakat yang luar biasa. Saya yakin jika tidak ada Roy Keane ia akan meraih kesuksesan besar dalam seragam Manchester United,” tukasnya.

Manchester UnitedRoy KeaneRio FerdinandJuan Sebastian VeronLiga Primer InggrisLiga InggrisBerita Liga Inggris

Berita Terkini