x

Sampai Trauma, Emir Eranoto Kenang Momen Menjalani Lockdown Virus Corona di Italia

Jumat, 27 Maret 2020 08:08 WIB
Penulis: Petrus Tomy Wijanarko | Editor: Theresia Ruth Simanjuntak

INDOSPORT. COM - Bakat muda Indonesia, Emir Eranoto membeberkan kenangannya ketika dirinya menjalani masa lockdown di Italia.

Emir Eranoto merupakan pemain muda Indonesia yang musim 2019/20 menjalani karier di Liga Italia. Emir bermain untuk tim kasta keenam Liga Italia, San Marco Juventina.

Fakta tersebut jelas membuat Emir juga mengalami perjuangan melawan virus corona di Italia. Beruntung, dirinya kini sudah bisa pulang lagi ke Indonesia dengan keadaan yang sehat.

Baca Juga
Baca Juga

Namun, Emir mengaku sempat merasakan sedikit trauma bila mengingat masa melawan virus corona di Italia. Pemerintah Italia menerapkan kebijakan lockdown, yang mana masyarakat harus selalu tinggal di dalam rumah.

"Pengalaman saya waktu di sana masih meninggalkan sedikit trauma di diri saya sampai sekarang, karena di sana semua orang bener-bener disuruh stay di rumah aja," ungkap Emir kepada INDOSPORT.

Lebih jauh, Emir menjelaskan orang-orang di Italia hanya diperbolehkan keluar hanya untuk berbelanja makanan saja. Izin keluar rumah pun juga tak sembarangan, harus mendapat persetujuan dan pengecekan dari polisi terlebih dahulu.

Baca Juga
Baca Juga

"Diperbolehkan keluar hanya untuk kepentingan belanja makanan dan itu mereka juga harus mengisi self declaration yang valid, karena akan ada polisi yang mengecek saat mereka keluar dari rumah," jelas Emir.

"Banyak banget polisi yang berpatroli di komplek-komplek rumah, seketat itu dan saya sendiri berharap Indonesia tidak sampe seperti itu. Mari kita semua bersama-sama melawan Covid-19," pungkas Emir.

Begitulah kenangan Emir soal menjalani lockdown di Italia. Sesuai kata Emir, semoga pandemi virus corona segera mereda di Indonesia.

Liga ItaliaBola InternasionalEmir EranotoBerita Liga ItaliaVirus Corona

Berita Terkini