Negaranya Diserang Virus Corona, Bonek Asal Belanda Kehilangan Pekerjaan
FOOTBALL265.COM -Â Bonek asal Belanda, Rick Braker mengaku dirinya ketakutan saat negara tempat tinggalnya sudah diserang oleh wabah virus corona.
Seperti halnya di Indonesia, Belanda juga terkena dampak penyebaran virus corona yang baru-baru ini muncul dan mengacaukan kehidupan masyarakat di belahan dunia.
Rick Braker, Bonek asal Belanda ini tinggal di Nijverdal, sebuah kota kecil di timur Belanda yang dihuni kurang lebih 30.000 orang.
Per hari Rabu, (25/03/20), kasus orang yang meninggal dunia karena virus corona di Belanda sebanyak 276 orang dan ada 5560 orang yang positif terkena virus COVID-19.
Melihat situasi yang semakin mengancam, Pemerintah Belanda telah mengambil langkah-langkah mencegah meluasnya pandemi Corona ini.
Menurut Rick, pemerintah Belanda membubarkan pertemuan yang dihadiri lebih dari 100 orang di semua tempat seperti kafe, restoran, dan bar dilarang beroperasi.
âSetiap orang harus menjaga jarak minimal 1,5 meter. Sejak minggu ini, kami hanya boleh bertemu maksimal tiga orang. Jika nekat, kami bakal didenda 400 Euro (tujuh juta rupiah, red),â ujar Rick dilansir dari situs EmosiJiwaku.com
Situasi seperti ini sangat berpengaruh dengan kehidupan Rick. Ia bekerja di salah satu bar dan terpaksa berhenti bekerja karena pandemi virus yang semakin masif.
Alhasil, Rick hanya menghabiskan waktu berdiam diri di rumah. Meskipun dilanda kebosanan, Rick harus tetap menaati anjuran yang dikeluarkan oleh pemerintah Belanda agar tetap di rumah.
Rick merasa sedikit mengurangi ketakutannya, sebab meski hanya di rumah dan tidak bekerja, dia bersama dengan pekerja lainnya tidak khawatir kehilangan pendapatan.
Menurutnya, pemerintah Belanda membayarkan sebagian besar gaji kepada para pekerja yang terkena dampak dari pandemi ini.
âPara pekerja bisa meminta bantuan kepada pemerintah Belanda. Perusahaan-perusahaan juga bisa meminta keringanan pajak. Meskipun masih ada PHK di sini,â imbuhnya.
Seperti halnya di Indonesia, Liga Belanda juga harus dihentikan sementara hingga 1 Juli mendatang. Jelas tak ada hiburan selain menonton acara televisi dan streaming.
Seperti halnya Bonek pada umunya, Rick tercatat sudah menonton tiga kali pertandingan Persebaya dan pada Oktober 2019 lalu dirinya datang ke Surabaya untuk menyaksikan laga Bajul Ijo.