x

Kabar Terbaru 4 Pemain Sepak Bola Eropa yang Mantap Memeluk Islam

Kamis, 2 April 2020 16:23 WIB
Penulis: Tiyo Bayu Nugroho | Editor: Ivan Reinhard Manurung

FOOTBALL265.COM - Melihat kabar terbaru dari 4 pemain sepak bola profesional Eropa yang ternyata mantap untuk memeluk agama Islam.

Pentas sepak bola di dunia, tepatnya Eropa sejak awal kerap diisi oleh pemain-pemain berkualitas. Tak jarang dari mereka menjadi legenda.

Makin ke sini mulai ada sebuah nuansa baru, dimana para pemain sepak bola beragama Islam turut memeriahkan olahraga yang dimainkan 45x2 menit itu.

Seperti di Liga Inggris sudah ada Mesut Ozil (Arsenal), Mohamed Salah (Mesir), Sadio Mane (Senegal), hingga N'Golo Kante (Prancis).

Baca Juga
Baca Juga

Pemain-pemain tersebut bisa dibilang memang lahir dengan keadaan sudah menjadi muslim karena faktor keluarga yang cukup taat.

Menjadi seorang mukmin yang taat pada aturan yang maha kuasa cukup diuji di tengah mayoritas kultur pemain sepak bola non-muslim.

Meski demikian nuansa Islam di beberapa kompetisi sepak bola Eropa sudah mulai memberikan dampak yang cukup bagus.

Mesut Ozil digantikan di babak pertama laga Boxing Day Arsenal vs Brighton.

Tak jarang beberapa dari mereka (non-muslim), entah rekan atau lawan, memandang budaya Islam cukup teduh dan menggetarkan hati yang mengalamninya.

Sehingga tak jarang para pemain sepak bola di luar agama Islam tanpa ragu alias mantap untuk menjadi seorang muslim usai mempelajarinya terlebih dahulu.

Maka dari itu, berikut ini deretan pemain sepak bola Eropa non-muslim yang akhirnya memilih untuk menjadi mualaf. Siapa saja mereka?

1. Danny Blum

Pemain asal Jerman Danny Blum yang ternyata seorang muslim.

Salah satu pemain sepak bola asal Jerman Danny Blum diketahui telah memeluk agama Islam. Blum lahir pada 7 Januari 1991 silam (29 tahun).

Blum diketahui memilih meyakini agama Islam tepatnya pada Januari 2015 lalu. Dirinya menganggap kalau Islam telah memberikan hidayah.

"Islam memberikan saya kekuatan. Salat menenangkan jiwaku. Saya orang yang mudah marah tidak menentu dan tak tahu dimana kesadaran saya berada," ujar Blum dikutip The News Tribe, 2015.

Baca Juga
Baca Juga

Tak hanya itu ketika mengunjungi masjid, dirinya mengaku merasakan ketenangan dalam jiwa dan raga. Sehingga kedamaian ini yang membuatnya teguh memeluk Islam.

Kini Blum masih aktif bermain sepak bola dimana tengah membela klub Liga 2 Jerman VfL Bochum sejak 2019-20 dan dikontrak selama dua musim.

2. Eric Abidal

Mantan pemain tim nasional Prancis dan Barcelona Eric Abidal.

Kemudian ada legenda Barcelona dan Prancis Eric Abidal yang juga diketahui telah memeluk agama Islam. Perpindahan keyakinan Abidal terjadi pada 2007 silam.

Saat itu Abidal hendak menikahi sang istri bernama Hayet Kebir. Usai mengucapkan dua kalimat syahadat, Abidal memiliki nama Islam, yakni Bilal Eric Abidal.

Abidal mengaku kalau alasan untuk memeluk agama Islam bukan karena dari sang istri. Melainkan sebuah hidayah yang membuat kemajuan alami.

Baca Juga
Baca Juga

"Itu benar-benar terjadi di sana, mengalir, dan membuat saya merasa senang. Saya memeluk Islam dengan penuh keyakinan," ujar Abidal dikutip legit.ng.

Kabar terbaru dari Abidal sendiri, yakni dirinya telah pensiun dari dunia sepak bola. Abidal pun dipercaya Barcelona menjadi Direktur Olahraga hingga 2021 mendatang.

3. Frank Ribery

Aksi Franck Ribery (tengah) di laga AC Milan vs Fiorentina, Senin (30/09/19).

Berikutnya ada winger lincah asal Prancis Frank Ribery yang juga diketahui telah memeluk agama Islam, tepatnya pada 2002 silam (18 tahun lalu).

Ribery yakin pindah agama karena mengikuti istrinya yang bernama Wahiba. Sang pujaan hati Ribery diketahui berasal dari Aljazair.

Dalam sebuah wawancara yang dikutip dari legit.ng, Ribery menuturkan kalau agama merupakan hal yang sangat pribadi tiap individu.

Baca Juga
Baca Juga

"Saya seorang yang beriman dan sejak memeluk Islam, saya pikir telah menjadi lebih kuat secara mental dan fisik," papar Ribery.

Sifat taatnya kerap terlihat ketika masih membela Bayern Munchen (Jerman). Dimana dirinya sempat marah oleh rekannya karena disiram beer (alkohol), padahal sudah menolak.

Meski sudah berusia 36 tahun, tetapi jasa Ribery ternyata masih dipercaya oleh Fiorentina (Italia). Bahkan Ribery diberi kontrak hingga 2021 mendatang.

4. Nicolas Anelka

Mantan pemain West Bromwich Albion Nicolas Anelka.

Terakhir ada penyerang kelahiran Prancis Nicolas Anelka yang juga ditelusuri telah mengucapkan dua kalimat syahadat alias menjadi muslim.

Anelka pindah ke agama Islam pada usia 16 tahun, dimana teman-temannya masa kecil menjadi faktor utama. Nama Islam Anelka ialah Abdul-Salam Bilal.

"Saya merasakan hubungan ini dengan Tuhan dan itu menerangi hidup saya. Saya memiliki keyakinan dalam hati bahwa Islam adalah agama saya," terang Anelka dilansir legit.ng.

Baca Juga
Baca Juga

Lebih lanjut Anelka juga menjelaskan kalau Islam merupakan agama yang damai dan dirinya banyak sekali belajar dari agama yang dibawa oleh Nabi/Rosul Muhammad SAW.

Anelka memang telah pensiun dari dunia sepak bola sejak 2017 lalu. Pada 2018, Anelka dipercaya menjadi pelatih akademi di LOSC Lille (Prancis) hingga kini.

Franck RiberyNicolas AnelkaEric AbidalFrank RiberyNicholas AnelkaBola InternasionalNabi Muhammad SAWSports FactsTRIVIASepak Bola

Berita Terkini