x

Efek Datangnya Eks Pelatih Inter, Mauro Icardi Bakal Gabung AC Milan

Senin, 6 April 2020 08:35 WIB
Penulis: Edo Bramantio | Editor: Theresia Ruth Simanjuntak
Pemain sepak bola Inter Milan, Mauro Icardi, berpotensi besar gabung ke AC Milan jika klub Serie A Liga Italia itu mendatangkan Luciano Spalletti.

FOOTBALL265.COM - Pemain sepak bola Inter Milan, Mauro Icardi, berpotensi besar gabung ke AC Milan jika klub Serie A Liga Italia itu benar-benar mendatangkan Luciano Spalletti untuk menggantikan Stefano Pioli.

CEO AC Milan yang bernama Ivan Gazidis memang ingin melakukan perubahan besar dengan fokus untuk menempa bakat muda yang murah dan juga memecat pelatih mereka, Stefano Pioli, dan menggantinya dengan Ralf Rangnick dari RB Leipzig.

Akan tetapi, impian itu tampaknya sangat berat untuk bisa terwujud. Pasalnya, Rangnick sendiri santer dikabarkan tidak berminat untuk merapat ke San Siro. Apalagi, saat ini kondisi di Italia masih mengkhawatirkan karena adanya wabah COVID-19 atau virus corona.

Baca Juga
Baca Juga

Sehingga, Milan atau Rossoneri mencari alternatif lain. Setelah sebelumnya mereka dirumorkan mengincar Massimiliano Allegri dan Fabio Capello, kini klub tersebut melirik mantan pelatih Inter Milan yang bernama Luciano Spalletti sebagai alternatif.

Tanpa diduga, Spalletti menjadi target utama mereka untuk menggantikan Pioli. Pasalnya, sosok itulah yang saat ini menjadi satu-satunya kandidat yang dikabarkan bersedia gabung Rossoneri. Jika skenario ini terjadi, maka mereka akan memperjuangkan pemain Inter yang bernama Mauro Icardi.

Melansir dari laman portal berita olahraga Football Italia, AC Milan diam-diam ternyata juga mengincar striker yang tengah dipinjamkan ke Paris Saint-Germain itu. Icardi sendiri memang ingin melanjutkan karirnya di Serie A Liga Italia agar terus bisa dekat dengan keluarganya.

Awalnya, Icardi berharap bisa gabung ke Juventus yang juga mengincarnya. Bahkan, sang istri yang bernama Wanda Nara sudah membantunya berbicara dengan pihak PSG untuk tidak mempermanenkannya di bursa transfer musim panas 2020. Kabarnya, PSG sudah bersedia merelakannya.

Jika rumor Milan itu benar, maka bisa jadi Icardi lebih tertarik untuk merapat ke San Siro ketimbang ke Bianconeri. Karena, keluarganya ada di Kota Milan. Ditambah lagi, ia akan kembali bereuni dengan Spalletti, yang saat masih di Inter sudi mengandalkannya, tidak seperti di era Antonio Conte.

Baca Juga
Baca Juga

Hanya saja, ada satu kendala yang dihadapi oleh AC Milan, yaitu masalah dana dan usia pemain. Gazidis yang ingin fokus kepada pemain muda, tentu bakal keberatan jika mendatangkan Icardi. Namun, ia kemungkinan tetap bisa menerimanya jika Icardi bersedia digaji rendah.

Mauro Icardi memang telah dipinjamkan Inter Milan ke Paris Saint-Germain pada 2 September 2019 yang lalu. Bersama klub sepak bola Ligue 1 Prancis tersebut, ia sukses mencetak 20 gol dan menyumbang empat assists dari total 31 pertandingan yang ia jalani di semua kompetisi.

AC MilanParis Saint-GermainInter MilanJuventusMauro IcardiLuciano SpallettiStefano PioliLiga ItaliaSepak BolaAC Milan NewsBerita Bursa Transfer

Berita Terkini