Bukan Pogba, Lukaku Ungkap 1 Pemain Paling Menonjol di Man United
FOOTBALL265.COM – Striker Inter Milan, Romelu Lukaku, mengungkapkan siapa pemain yang saat ini terlihat paling menonjol di skuat mantan klubnya, Manchester United.
Romelu Lukaku meninggalkan Man United dan bergabung dengan klub Serie A Italia, Inter Milan, musim panas 2019 lalu. Sejauh ini dia telah mengoleksi 23 gol yang menjadikannya salah satu striker paling disegani Italia.
Meski begitu, penyerang berkebangsaan Belgia itu masih mengamati sepak terjang mantan klubnya di Liga Inggris, terutama lini serang yang dulu pernah dia tempati di skuat utama.
Lukaku lantas ditanya siapa pemain muda terbaik Setan Merah saat ini di Twitter. Dia tidak menyebut salah satu dari mantan rekannya, seperti Paul Pogba, Marcus Rashford atau pun Anthony Martial.
Dengan kalimat sederhana, Lukaku menjawab: “Mason Greenwood, dia pemain yang keren.”
Sebagaimana diketahui, Mason Greenwood dipromosikan oleh pelatih Ole Gunnar Solskjaer dari skuat muda Manchester United untuk mengisi posisi yang ditinggalkan Lukaku musim panas lalu.
Pemain 18 tahun itu pun menjawab kesempatan yang diberikan Solskjaer dengan tampil prima di setiap pertandingan yang dia mainkan. Greenwood berhasil mencatatkan 12 gol di semua kompetisi untuk Manchester United musim ini.
Lukaku sendiri saat masih bermain di Old Trafford juga tampil memukai. Sebelum ke Inter Milan, dia mengoleksi 28 gol dalam 66 pertandingan di semua ajang sejak tiba pada 2017 silam.