x

Klasemen Bundesliga Jerman Pekan ke-26: Bayern Makin Kokoh di Puncak

Senin, 18 Mei 2020 10:08 WIB
Penulis: Bayu Wira Handyan | Editor: Arum Kusuma Dewi
Bundesliga Jerman kembali bergulir dan baru saja memasuki pekan ke-26, Bayern Munchen masih kokoh berada di puncak klasemen sementara.

FOOTBALL265.COM – Bundesliga Jerman kembali bergulir dan baru saja memasuki pekan ke-26. Bayern Munchen masih kokoh berada di puncak klasemen sementara, terpaut 4 poin dari Borussia Dortmund di posisi kedua.

Bayern Munchen masih kokoh di puncak klasemen setelah mereka berhasil menundukkan perlawanan Union Berlin yang saat ini berada di posisi ke-12 klasemen sementara dengan skor 2-0. Raihan 3 poin dari pertandingan melawan Union Berlin tersebut semakin membuat posisi mereka kokoh berada di puncak klasemen.

Baca Juga
Baca Juga

Meski begitu posisi Bayern untuk merebut gelar Bundesliga Jerman musim 2019/20 ini belumlah aman. Pasalnya Borussia Dortmund masih menempel ketat di posisi kedua klasemen dengan raihan 54 poin, terpaut 4 poin dari Bayern di peringkat satu.

Pada pertandingan sebelumnya Borussia Dortmund berhasil menghajar Schalke 04 dalam laga bertajuk Revierderby dengan skor 4-0. Penampilan ciamik Julian Brandt menjadi sorotan dalam laga panas yang sayangnya digelar tanpa penonton tersebut.

Baca Juga
Baca Juga

Sementara di posisi ketiga klasemen, Borussia Monchengladbach yang berhasil mengungguli Eintracht Frankfurt dengan skor 3-1 menjaga asa mereka untuk mengamankan posisinya di 4 besar Bundesliga Jerman sekaligus bersiap membuat kejutan di akhir musim 2019/20 ini.

Di posisi ke-4, RB Leipzig harus puas terlempar dari posisi 3 besar setelah mereka hanya mampu bermain imbang dengan skor 1-1 kontra SC Freiburg.

Berikut hasil pertandingan Bundesliga Jerman pekan ke-26 yang kembali digelar setelah beberapa pekan harus tertunda akibat pandemi virus Corona (Covid-19):

Sabtu (16/05/20)

Hoffenheim 0-3 Hertha Berlin

Augsburg 1-2 Wolfsburg

Dortmund 4-0 Schalke

Fortuna 0-0 Paderborn

Leipzig 1-1 Freiburg

Frankfurt 1-3 Monchengladbach

Minggu (17/05/20)

Koln 2-2 Mainz 05

Union Berlin 0-2 Bayern Munchen

Bundesliga JermanBayern MunchenBorussia DortmundBorussia MonchengladbachSchalke 04RB LeipzigBola InternasionalKlasemenLiga JermanBerita Liga Jerman

Berita Terkini