x

Jelang Lebaran, Kesekjenan PSSI Kerja Lembur demi Piala Dunia U-20

Sabtu, 23 Mei 2020 17:04 WIB
Penulis: Petrus Manus Da' Yerimon | Editor: Yohanes Ishak
Persiapan Indonesia U-20 di Piala Dunia U-20 2021 mendatang.

FOOTBALL265.COM - Menjelang Lebaran atau Hari Raya Idul Fitri 1441 H, Kesekjenan PSSI tetap bekerja keras. Bahkan, mereka dilaporkan lembur demi menyelesaikan laporan progres atau perkembangan persiapan Piala Dunia U-20 2021 ke FIFA.

FIFA memang mengharuskan tuan rumah membuat laporan berkala, misalnya 16 Bulan, 14 Bulan, 12 Bulan, dan selanjutnya jelang penyelenggaraan Piala Dunia U-20 di Indonesia tahun depan. Laporan akan semakin intensif mendekati pelaksanaan kegiatan turnamen akbar itu.

Baca Juga
Baca Juga

"Kami melaporkan kepada FIFA terkait persiapan berbagai bidang jelang pelaksanaan Piala Dunia U-20 2021, antara lain bidang project management, communications and media relations, finance and administration, legal, marketing and sponsorship, travel, transportation and logistic, safety and security, operations, competitions, referee, broadcasting media and communications, dan lain-lain," kata Wasekjen Maaike Ira Puspita

Sebelumnya, Ketua umum PSSI, Mochamad Iriawan bertemu Menteri Pemuda Olahraga (Menpora) Zainudin Amali, Jumat (22/05/20) di Kantor Kemenpora. Dalam pertemuan tersebut, kedua belah pihak membahas soal keadaan sepak bola nasional saat ini dan rencana ke depannya, termasuk Piala Dunia U-20.

Baca Juga
Baca Juga

Menpora meminta agar PSSI melakukan persiapan secara maksimal baik untuk infrastruktur dan Timnas U-19 yang akan membawa nama Indonesia.

"Kita harus pastikan persiapan timnas berjalan baik, meskipun situasi sekarang seperti ini," ujar Zainudin.

Indonesia resmi ditetapkan sebagai tuan rumah Piala Dunia U-20 2021, melalui hasil meeting FIFA pada 23-24 Oktober 2019 lalu. Indonesia menyingkirkan dua negara yang menjadi pesaing utama yakni Brasil dan Peru.

FIFAPiala DuniaPSSIPiala Dunia U-20Bola InternasionalBola IndonesiaPiala Dunia U-20 2023

Berita Terkini