On This Day: Persipura Ditumbangkan Deltras Sidoarjo
FOOTBALL265.COM - 24 Mei 2006, tepat 14 tahun yang lalu, Persipura Jayapura menelan kekalahan saat bertandang ke markas Deltras Sidoarjo, Stadion Gelora Delta Sidoarjo, dalam laga pekan ke-19 Wilayah Timur Liga Indonesia 2006.
Di laga tersebut, Persipura tumbang dengan skor 2-0 melalui gol yang dicetak oleh dua pemain asing Deltras, Sylvain Moukwelle dan Leandro Braga.
Kekalahan itu menjadi yang ketujuh kalinya yang diderita oleh Eduard Ivakdalam dan kolega di musim tersebut.
Sebelumnya, skuat Mutiara Hitam juga telah menelan enam kekalahan dan enam kali imbang. Sementara, mereka juga telah mendulang enam kemenangan.
Persipura yang hadir sebagai juara bertahan, melewati kompetisi Liga Indonesia 2006 dengan tertatih. Mereka tak hanya gagal mempertahankan gelar juara, tapi juga tak bisa finis di papan atas.
Di musim tersebut, Persipura bahkan harus ditukangi tiga pelatih berbeda. Setelah Antonio Gonzaga Netto dan Yusack Sutanto didepak di pertengahan musim, Mettu Duaramuri mengambil alih sebagai nahkoda sementara.
Persipura akhirnya hanya bisa finis di peringkat ke-8 klasemen Wilayah Timur dengan raihan 35 poin dengan hasil sembilan kali menang, delapan imbang dan sembilan kekalahan.