Tikung AC Milan, Tottenham Korbankan Pemain Demi Arkadiusz Milik
FOOTBALL265.COM - Klub sepak bola Liga Inggris, Tottenham Hotspur, kabarnya bersedia korbankan Lucas Moura untuk mendatangkan Arkadiusz Milik dari Napoli.
Arkadiusz Milik memutuskan akan meninggalkan Napoli pada akhir musim 2019-2020. Pesepak bola asal Polandia itu tidak ingin memperpanjang kontraknya yang bakal berakhir pada 2021 mendatang.
Oleh sebab itu, Napoli lebih memilih untuk menguangkan Milik daripada kehilangannya secara cuma-cuma. Situasi tersebut pun membuat banyak klub seperti AC Milan, Atletico Madrid, Juventus, dan Tottenham Hotspur mengantre.
AC Milan dikabarkan menjadi yang terdepan untuk mendapatkan Milik karena ia sudah setuju pindah ke San Siro. Akan teapi, Tottenham Hotspur mengambil langkah ekstrem agar Napoli mau melepaskan Milik untuk mereka.
Dilansir dari Sportsmole, Spurs dikabarkan tidak mau mengeluarkan dana besar untuk mendatangkan pemain karena situasi krisis yang sedang dialami klub akibat pandemi corona.
Oleh karena itu, The Lilywhites yang ingin memboyong Arkadiusz Milik untuk menambah kekuatan di lini depan akan mengambil langkah mengejutkan.
Pasalnya, Jose Mourinho tidak segan mengorbankan salah satu pemainnya, yakni Lucas Moura. Padahal, Moura sendiri adalah sosok yang berjasa ketika Tottenham Hotspur ditinggal cedera oleh Harry Kane.
Namun, pandangan Mourinho berbeda karena Lucas Moura tidak dianggap sebagai pengganti sepadan Harry Kane. Maka dari itu, pelatih asal Portugal tersebut ngotot melakukan pertukaran pemain dengan Napoli meski harus bersaing dengan AC Milan.
Sementara itu, musim ini Arkadiusz Milik memang tak selalu dimainkan menjadi starter di Napoli. Namun, performanya cukup mumpuni dengan mencetak 10 gol dalam 17 pertandingan di Serie A Liga Italia.