x

Parade Hattrick Bintang Persipura Boaz Solossa di Liga Indonesia

Sabtu, 4 Juli 2020 13:35 WIB
Penulis: Sudjarwo | Editor: Theresia Ruth Simanjuntak
Klub Liga 1, Persipura Jayapura, sangat beruntung ditakdirkan memiliki seorang penyerang natural dengan naluri mencetak gol tinggi pada diri Boaz Solossa.

FOOTBALL265.COM - Klub Liga 1 asal Papua, Persipura Jayapura, sangat beruntung ditakdirkan memiliki seorang penyerang natural dengan naluri mencetak gol tinggi pada diri Boaz Solossa.

Striker kelahiran Sorong yang pernah dijuluki Si Anak Emas pada kemunculan perdananya di persepak bolaan Indonesia tahun 2004 silam adalah salah satu yang terbaik dalam sejarah.

Total gol yang sudah dibukukan legenda tim nasional Indonesia ini sudah mencapai 183 gol sepanjang kiprahnya di Liga sepak bola profesional Indonesia, terhitung sejak debut Boaz Solossa di musim 2005 hingga tiga laga awal Liga 1 2020.

Baca Juga
Baca Juga

Kehebatannya sebagai pencetak gol ulung bahkan pernah dibuktikannya dalam tiga musim dengan menyabet predikat top skor, yakni di musim 2008/2009 (28 gol), musim 2010/2011 (22 gol), dan musim 2013 (25 gol).

Boaz Solossa bahkan menjadi salah satu penyerang dengan catatan hattrick atau pencetak trigol terbanyak di Liga Indonesia. Total, pemain yang akrab disapa Bochi ini sudah mengoleksi 9 kali hattrick.

Torehan hattrick yang dibuat oleh Bochi hanya kalah dari penyerang veteran naturalisasi asal Uruguay, Christian Gonzales yang mengoleksi 11 kali hattrick di kasta tertinggi Liga Indonesia, sejak memperkuat PSM Makassar 2003 silam.

Kapan dan lawan apa saja Boaz Solossa pernah mencatatkan trigolnya? Berikut awak media olahraga INDOSPORT, Sabtu (4/7/20) coba merangkumnya untuk anda.

Liga Indonesia 2006

Setahun setelah menorehkan debut perdananya di kompetisi kasta tertinggi sepak bola Indonesia, adik kandung Ortizan Solossa ini mencatatkan trigol pertamanya di Liga Indonesia musim 2006.

Boaz Solossa mencetak trigol pertamanya itu saat Persipura Jayapura melibas Persema Malang di Stadion Mandala, 24 Juni 2006 dengan skor 5-0.

Di musim ini, Bochi yang masih berusia 19 tahun baru mendapatkan 12 kali kesempatan bermain selama semusim dengan torehan yang terbilang apik dengan raihan 10 gol.

Liga Indonesia 2007/2008

Tak butuh waktu lama bagi Boaz Solossa untuk kembali mencetak trigol di kompetisi sepak bola Indonesia. Bochi menorehkan trigol keduanya saat Persipura berhadapan dengan klub sesama Papua, Perseman Manokwari.

Trigol kedua Bochi itu tercipta di Stadion Mandala, 10 April 2007 dalam kemenangan Persipura atas Perseman dengan lima gol tanpa balas.

Di musim tersebut, Boaz Solossa hanya bermain sebanyak 19 kali bersama Persipura Jayapura lantaran mengalami cedera saat membela timnas Indonesia. Bochi menghasilkan 13 gol sepanjang musim 2007/2008.

Baca Juga
Baca Juga

Liga Super Indonesia 2008/2009

Di musim perdana era baru kompetisi sepak bola Indonesia ini, Boaz Solossa lagi-lagi menunjukkan tajinya dengan mencatatkan dua kali hattrick.

Hattrick pertamanya tercipta dalam kemenangan telak Persipura atas Persija Jakarta di Stadion Mandala, 9 Oktober 2008 dengan skor 6-0.

Lalu, Bochi kembali membuat hattrick ketika Persipura menahan imbang tuan rumah Persitara Jakarta Utara dengan skor 3-3, 20 Mei 2009.

Di musim ini, Boaz Solossa sukses menyabet gelar top skor pertamanya dengan jumlah yang sangat produktif, sebanyak 28 gol. Torehan Bochi itu kian sempurna dengan keberhasilan Persipura Jayapura merengkuh trofi juara.


1. Gol Boaz Solossa di Kompetisi Liga Indonesia Lainnya

Boaz Solossa saat memperlihatkan jersey Persipura Jayapura yang ia lelang.

Liga Super Indonesia 2009/2010

Boaz Solossa makin membuktikan kebuasannya di kotak penalti lawan, setelah kembali mencetak tiga gol dalam satu pertandingan saat mengalahkan Persela Lamongan di musim kedua Liga Super Indonesia.

Hattrick Bochi ini dibuat saat Persipura Jayapura  melawat ke markas Persela, Stadion Surajaya Lamongan, 9 Februari 2010. Persipura menang dengan skor 1-3.

Bochi tampil sebanyak 29 pertandingan dengan menggelontorkan 17 gol hingga akhir musim.

Liga Super Indonesia 2010/2011

Di musim ini, Boaz Solossa kembali memperlihatkan kepiawaiannya sebagai seorang predator bagi tim lawan dengan menorehkan hattrick.

Hattrick yang diceploskan Bochi di musim ini terbilang spesial, karena lawan yang dihadapi adalah Arema Malang yang merupakan juara bertahan dan pesaing terdekat di klasemen.

Hattrick Bochi ke gawang Arema melengkapi kemenangan telak Persipura Jayapura di Stadion Mandala dengan skor 6-1, 7 Maret 2011.

Bochi menutup musim ini dengan menggondol sepatu emas dari hasil 22 gol yang dicetaknya dalam semusim. Torehan tersebut juga diraih dengan sempurna berkat gelar juara yang kembali direngkuh timnya.

Liga Super Indonesia 2014

Boaz Solossa membukukan hattrick ketujuhnya di Liga Indonesia ketika mencetak tiga gol di markas Persiba Bantul.

Di laga tersebut, trigol Bochi menyempurnakan kemenangan telak Persipura atas Persiba Bantul dengan skor 2-5, 2 Mei 2014.

Di musim ini, Boaz Solossa hanya bisa menyumbangkan 11 gol untuk Persipura Jayapura dari 20 penampilan.

Indonesia Soccer Championship 2016

Meski bukan berstatuskan kompetisi resmi yang diakui PSSI, namun kompetisi alternatif bertajuk Indonesia Soccer Championship (ISC) ini turut merekam sebuah hattrick yang ditorehkan Boaz Solossa.

Boaz membukukan hattrick kedelapannya saat Persipura mengalahkan PS TIRA dengan skor 3-2, dalam laga yang digelar di Stadion Mandala, 18 Oktober 2016.

Meski hanya tampil sebanyak 22 kali dengan mencetak 11 gol, Bochi tetap berandil besar dengan mempersembahkan gelar juara ISC.

Liga 1 2017

Di musim perdana Liga 1 ini, gawang Persija Jakarta kembali menjadi korban keganasan Boaz Solossa yang lagi-lagi berhasil mencetak hattricknya.

Kapten Persipura Jayapura ini mencetak tiga gol yang mengantarkan timnya meraih kemenangan dengan skor 3-0 di Stadion Mandala, 18 Oktober 2017.

Sayang, di musim ini Bochi gagal membawa Persipura finis di posisi lima besar. Pemilik nomor punggung 86 ini hanya bisa mencetak 10 gol dari 27 laga. Kendati demikian, Bochi menjadi penyumbang assist terbanyak di musim ini dengan 14 assist.

Well, Boaz Solossa masih sangat mungkin menambah catatan hattrick dan pundi-pundi golnya di kompetisi sepak bola Indonesia, mengingat Liga 1 2020 baru memainkan 3 pertandingan.

Boaz SolossaPersipura JayapuraLiga IndonesiaLiga 1

Berita Terkini