Arema Nilai Sentralisasi Liga 1 di Jawa Sudah Jadi Solusi Terbaik
FOOTBALL265.COM - General Manager Arema FC, Ruddy Widodo menilai opsi sentralisasi jadwal di Pulau Jawa, sudah jadi solusi terbaik untuk setiap tim pada kelanjutan Liga 1 pada Oktober 2020 mendatang.
Opsi tersebut memang belum diputuskan secara resmi oleh PSSI maupun PT Liga Indonesia Baru, selaku operator kompetisi. Dilihat dari sudut pandang klub, solusi itu sudah yang terbaik setelah dampak pandemi virus corona.
"Tur away setidaknya bisa jadi lebih ringkas, baik soal waktu maupun biaya," tutur Ruddy Widodo.
Tim Singo Edan memang menjadi pelopor atas usulan opsi sentralisasi jadwal di Pulau Jawa itu. Karena dari segi akomodasi, opsi tersebut dianggap Arema FC sangat mendukung.
"Infrastruktur di Jawa ini cukup komplit. Akomodasi per kota bisa melalui gol trans Jawa dan lebih singkat," beber Ruddy Widodo.
"Dari aspek kesehatan juga mendukung. Karena tim sudah tergabung di dalam satu bus, bisa meminimalkan resiko juga," sambung dia.
Sebagaimana diketahui, imbas pandemi virus corona memang membuat semua klub termasuk Arema FC tengah mengencangkan pos anggarannya. Terlebih dengan macetnya dana segar yang biasanya didapatkan secara rutin, seperti hak komersial LIB, sponsor hingga penjualan tiket pertandingan Liga 1.