x

Hasil Pertandingan Liga Inggris Liverpool vs Chelsea: Hujan Gol di Anfield

Kamis, 23 Juli 2020 04:09 WIB
Editor: Zulfikar Pamungkas Indrawijaya
Berikut hasil pertandingan Liga Inggris 2019/20 pekan ke-37 di mana hujan gol terjadi di malam perayaan gelar juara Liverpool kala menjamu Chelsea.

FOOTBALL265.COM – Berikut hasil dan jalannya pertandingan Liga Inggris 2019/20 pekan ke-37 antara juara musim ini, Liverpool melawan Chelsea di Stadion Anfield, Kamis (23/07/20) dini hari WIB.

Babak Pertama

Sejak menit pertama kedua tim langsung bermain menyerang. Liverpool lewat tiga penyerang depannya Sadio Mane, Roberto Firmino, dan Mohamed Salah terlihat langsung memberi ancaman ke gawang Chelsea.

Chelsea pun melakukan yang sama. Lewat pergerakan Willian dan Olivier Giroud, kedua pemain ini sempat membuat lini belakang tuan rumah kerepotan karena umpan silang dan kecepatan winger-winger The Blues.

Bahkan di menit ke-16, Reece James hampir memberi keunggulan bagi  Chelsea andai tembakannya tak melebar dari gawang Alisson Becker.

Namun Liverpool yang pertama kali mencetak gol di laga ini. Sepakan keras Naby keita pada menit ke-23 meluncur deras tanpa bisa dihalau Kepa Arrizabalaga. Skor 1-0 untuk The Reds.

Baca Juga
Baca Juga

Pasca gol tersebut, Liverpool nampak lebih nyaman menguasai bola. Bahkan Chelsea dipaksa untuk bermain setengah lapangan dan hanya mengandalkan bola-bola panjang ke Olivier Giroud yang didapuk sebagai penyerang.

Liverpool kembali menggandakan kedudukan. Kali ini lewat tendangan bebas Trent Alexander-Arnold pada menit ke-38 yang meluncur deras ke kiri gawang Chelsea. Skor 2-0 untuk tuan rumah.

Lagi dan lagi Chelsea harus kebobolan. Kali ini Georginio Wijnaldum yang berhasil mencetak gol ketiga bagi Liverpool lewat sepakan keras usai memanfaatkan bola liar di depan gawang The Blues. Skor 3-0 untuk tuan rumah.

Menjelang berakhirnya babak pertama, Chelsea memperkecil kedudukan menjadi 1-3 usai Olivier Giroud mencetak gol memanfaatkan bola liar di muka gawang Liverpool. Skor ini bertahan hingga wasit meniup peluit berakhirnya babak pertama

Babak Kedua

Di paruh kedua, Liverpool yang unggul 3-1 nampak mengendurkan tempo permainan. Hal ini membuat Chelsea sempat menguasai pertandingan. Namun rapatnya lini belakang The Reds membuat serangan yang dibangun The Blues tersendat.

Liverpool pun buka tanpa peluang meski mengendurkan permainan. Pada menit ke-50, Salah hampir saja menciptakan gol. Sayangnya tembakannya melebar di samping gawang Chelsea.

Liverpool pun berhasil menambah keunggulan. Kali ini lewat Roberto Firmino yang berhasil mencetak gol pertamanya di Anfield musim ini. Memanfaatkan umpan silan Trent Alexander-Arnold, penyerang asal Brasil ini mampu menanduk bola yang merobek jala gawang Chelsea. Skor 4-1 untuk tuan rumah.

Lini depan Liverpool benar-benar mampu memberi mimpi buruk bagi Chelsea. Mohamed Salah hampir saja mencetak gol pada laga ini lewat kecepatannya. Sayangnya lini pertahanan The Blues mampu memblok sepakannya.

Baca Juga
Baca Juga

Frank Lampard pun melakukan pergantian langsung tiga pemain. Christian Pulisic, Tammy Abraham dan Callum Hudson-Odoi dimasukkan. Hasilnya pun manis. Pada menit ke-61, Chelsea kembali memperkecil kedudukan usai Abraham mencetak gol memanfaatkan umpan Pulisic. Skor menjadi 4-2.

Bahkan di menit ke-64, Chelsea hampir memperkecil kedudukan kembali andai sepakan Pulisic tak menyamping dari gawang Alisson.

Pasca water break, tempo permainan pun mulai meningkat. Chelsea yang berusaha mengejar ketertinggalan pun kembali memperkecil kedudukan. Kali ini Christian Pulisic yang berhasil mencetak gol memanfaatkan umpan Callum Hudson-Odoi di menit ke-73. Skor 4-3 untuk tuan rumah.

Usai gol tersebut, permainan berlangsung lebih cepat dari sebelumnya. Chelsea yang membutuhkan poin untuk mengunci tempat di empat besar pun tampil habis-habisan menyerang pasca gol Pulisic.

Namun Liverpool tampil lebih klinis di depan gawang dan berhasil mencetak gol kelima The Reds di laga ini pada menit ke-84 lewat Alex Oxlade-Chamberlain usai memanfaatkan umpan silang Andrew Robertson. Skor 5-3 untuk tuan rumah.

Hingga berakhirnya pertandingan, tidak ada gol yang tercipta lagi. Skor 5-3 bertahan hingga peluit panjang dibunyikan. Liverpool merayakan gelar juara dengan kemenangan besar atas Chelsea dalam drama delapan gol di Anfield.

Susunan Pemain:

Liverpool (4-3-3): Alisson Becker; Trent Alexander-Arnold, Virgil Van Dijk, Joe Gomez, Andrew Robertson; Fabinho, Naby Keita, Georginio Wijnaldum; Mohamed Salah, Roberto Firmino, Sadio Mane

Chelsea (3-4-3): Kepa Arrizabalaga; Cesar Azpilicueta, Antonio Rudiger, Kurt Zouma; Reece James, Jorginho, Mateo Kovacic, Marcos Alonso; Willian, Olivier Giroud, Mason Mount

LiverpoolChelseaOlivier GiroudAlex Oxlade-ChamberlainAnfield StadiumRoberto FirminoGeorginio WijnaldumTammy AbrahamLiga InggrisHasil PertandinganChristian PulisicNaby KeitaTrent Alexander-ArnoldSepak BolaBerita Liga Inggris

Berita Terkini