x

Hadapi Man City, Pemain Real Madrid Tak Jalani Karantina di Inggris

Senin, 27 Juli 2020 16:45 WIB
Penulis: Ade Gusti | Editor: Indra Citra Sena
Selebrasi pemain Real Madrid sambil selfie usai menjuarai LaLiga Spanyol antara Real Madrid vs Villarreal, Kamis (16/7/20).

FOOTBALL265.COM - Para pemain Real Madrid tidak akan menjalani karantina selama dua pekan setibanya mereka di Inggris untuk melanjutkan ajang Liga Champions melawan Manchester City.

Real Madrid akan melakoni leg kedua babak 16 besar dengan menghadapi Manchester City pada 8 Agustus mendatang di Stadion Etihad. Laga ini harus dimenangi setelah di leg pertama mereka kalah 1-2 dari The Citizens.

Baca Juga
Baca Juga

Dilansir Marca, pertandingan ini tetap akan dilangsungkan meski pemerintah Inggris baru saja merilis langkah karantina terbaru pada hari Sabtu (25/7/20) kemarin.

Disebutkan dalam aturan tersebut, siapa pun yang datang ke Inggris dari Spanyol wajib menjalani karantina mandiri selama 14 hari. Namun, aturan itu tidak berlaku untuk para pemain Real Madrid dan rombongannya.

Pengecualian ini sudah dikonfirmasi oleh sekretaris negara Inggris, Oliver Dowden, yang sebelum sempat menyatakan bahwa turnamen Liga Champions dan Formula 1 akan berjalan sesuai rencana.

Dengan aturan baru tersebut, Dowden tidak akan mengubah pengecualian ini sehingga bisa dibilang para olahragawan papan atas tidak harus mengikuti aturan ini bila mereka mengunjungi Inggris untuk kompetisi.

Baca Juga
Baca Juga

Di sisi lain, peraturan ini sempat membuat direktur Real Madrid langsung membuat persiapan andaikan pertandingan leg kedua terpaksa dimainkan di luar Inggris, yang kemungkinan berlangsung di Lisbon, Portugal.

Pasukan Zinedine Zidane yang belum lama ini menjuarai LaLiga Spanyol berencana akan kembali ke pelatihan pekan ini. Mereka juga akan menjalani tes virus corona sesuai anjuran UEFA.

Real MadridInggrisManchester CityLiga ChampionsBerita Liga Champions EropaVirus Corona

Berita Terkini