x

Willy Caballero Berikan Peringatan untuk Kepa di Chelsea

Minggu, 9 Agustus 2020 17:50 WIB
Editor: Prio Hari Kristanto
Kiper veteran Chelsea, Willy Caballero, memberikan sinyal peringatan kepada kiper utama The Blues, Kepa Arrizabalaga, dalam perebutan tempat utama.

FOOTBALL265.COM - Kiper veteran Chelsea, Willy Caballero, memberikan sinyal peringatan kepada kiper utama The Blues, Kepa Arrizabalaga, dalam perebutan tempat utama di bawah mistar gawang.

Willy Caballero, yang belum lama ini mendapat perpanjang kontrak satu tahun di Stamford Bridge, selalu menjadi starter dalam tiga pertandingan terakhir Chelsea musim ini, temrasuk final FA Cup melawan Arsenal. 

Kiper utama Chelsea, Kepa Arrizabalaga, harus kehilangan tempatnya karena menunjukkan penampilan mengecewakan di bawah gawang. Lampard pun dikabarkan bakal mendatangkan kiper baru musim depan. 

Baca Juga
Baca Juga

Caballero dimainkan Chelsea saat timnya dihancurkan Bayern Munchen 4-1 pada laga Liga Champions dini hari tadi. Meski kebobolan empat gol, Caballero tak bisa disalahkan sepenuhnya. 

Caballero pun percaya diri dengan peran yang diberikan Chelsea untuknya. Menurut Caballero, dirinya akan tampil maksimal di musim depan sebagai tanggung jawab atas perpanjang kontrak untuknya. 

"Saya menandatangani kontrak baru satu tahun dan saya sangat senang bermain dengan jersey ini," katanya kepada BT Sport seperti dikutip dari Evening Standard.

Seakan memberi peringatan kepada Kepa, Caballero menyatakan dirinya ingin terus bermain sebagai kiper utama dan bekerja keras untuk mendapatkan kesempatan itu. 

Kepa Arrizabalaga saat duduk di bench pemain

"Saya ingin terus bermain. Bulan lalu, saya menjadi penjaga gawang pertama dan kami akan lihat apa yang terjadi di masa depan. Saya akan terus bekerja keras untuk mendapatkan kesempatan ini lagi.

"Pelatih mengatakan kepada saya bahwa saya harus memainkan beberapa pertandingan, tetapi seperti yang selalu saya katakan, ketika saya berada di posisi kedua sebagai penjaga gawang, saya berlatih seolah-olah saya starter." ujarnya.

Baca Juga
Baca Juga

Willy Caballero total musim ini mencatatkan 14 penampilan untuk Chelsea di seluruh kompetisi. Meski sudah berusia 38 tahun, namun ia menjadi kiper pelapis andalan Chelsea dalam beberapa musim terakhir. 

ChelseaWilly CaballeroLiga InggrisKepa ArrizabalagaBerita Liga Inggris

Berita Terkini