Pelatih PSIS Mulai Benahi Fisik Jelang Lanjutan Liga 1 2020
FOOTBALL265.COM - Dragan Djukanovic selaku pelatih kepala PSIS Semarang pelan-pelan mulai membenahi fisik para pemainnya usai libur selama lima bulan akibat pandemi Covid-19.
Jelang lanjutan Liga 1 2020, pelatih asal Serbia ini menerapkan latihan dua kali dalam sehari supaya mempermudah tim pelatih Laskar Mahesa Jenar dalam mengembalikan fisik pemain dalam kondisi top level.
Dragan pun sudah memulai latihan dua kali dalam sehari pada saat memimpin anak asuhnya berlatih di Stadion Kebondalem, Kendal pada Sabtu (29/08/20) pagi. Nantinya di sore hari, ia juga akan menggembleng Hari Nur Yulianto dkk. untuk kembali berlatih di tempat yang sama.
“Mulai hari ini kami latihan dua kali per hari untuk pelan-pelan meningkatkan kondisi fisik pemain. Tadi kami melakukan latihan fisik yang cukup ringan untuk awalan sebelum latihan normal mulai awal September,” tutur Dragan Djukanovic usai memimpin anak asuhnya latihan.
Mantan pelatih Borneo FC ini tak memungkiri bahwa kondisi fisik anak asuhnya mengalami penuruan yang cukup drastis usai libur selama lima bulan. Namun ia optimis bahwa kondisi fisik pemain-pemain kebanggaan Panser Biru dan Snex ini akan kembali prima.
“Seperti dugaan saya, kurang baik kondisi anak-anak. Namun itu normal. Kami memulai ini semua dari nol,” tandas Dragan.
Ada pun pada sesi latihan PSIS yang diselenggarakan di Sabtu pagi, Dragan menginstruksikkan anak asuhnya untuk berlari keliling lapangan selama beberapa menit untuk kemudian melakukan game kecil di sisi selatan Lapangan Stadion Kebondalem, Kendal.