Winger Timnas Indonesia U-19 Inginkan Kemenangan di Kroasia
FOOTBALL265.COM - Winger Timnas Indonesia U-19, Irfan Jauhari tak sekadar ingin tampil dalam turnamen mini di Kroasia. Skuat Garuda Muda siap berjuang keras dan memasang target meraih kemenangan.
Turnamen mini di Kroasia menjadi bagian dari kenaikan tingkat menuju Piala Dunia U-20 2021. Skuat besutan Shin Tae-yong akan melawan Kroasia U-19, Bulgaria U-19, dan Arab Saudi U-19.
Tiga negara ini bukan kekuatan sembarangan. Kroasia, Bulgaria, dan Arab Saudi juga mengincar tiket untuk bisa berlaga di Piala Dunia U-20 2021. Turnamen mini menjadi bagian dari persiapan menghadapi babak kualifikasi di setiap Benua.
Timnas U-19 tentu tak diunggulkan untuk menjadi yang terbaik dalam turnamen ini. Apalagi mereka sedang dalam tahap menaikkan level fisik. Namun, tentu saja Irfan Jauhari dkk. siap berjuang memberikan yang terbaik.
"Targetnya tentu bisa meraih kemenangan dan harus maksimal," ucap Irfan Jauhari, Sabtu (05/9/20).
Timnas U-19 cukup diuntungkan dengan perubahan jadwal, dari semula bermain pada Rabu (02/9/20), diundur menjadi Sabtu (05/09/20) malam WIB. Para pemain sudah adaptasi dengan baik selama lima hari di Kroasia.
"Adaptasi di sini tidak terlalu sulit karena sekarang sedang musim panas," tutur pemain Bali United ini.
Sebelum uji coba di Kroasia, Timnas U-19 sempat memanaskan mesin pada Januari lalu. Mereka menggelar empat uji coba melawan tim Korea Selatan di Thailand. Hasilnya, Irfan Jauhari dkk. meraih sekali kemenangan dan tiga kekalahan.