PSM Makassar Rasakan Dampak Setelah Promosikan 7 Pemain Akademi
FOOTBALL265.COM - Klub sepak bola legendaris Indonesia, PSM Makassar mulai merasakan dampak besar setelah mempromosikan tujuh pemain akademi untuk merumput dalam lanjutan Liga 1 2020.
Semula, tim kepelatihan yang dipimpin oleh Herrie Setyawan memanggil sembilan pemain akademi untuk mengikuti latihan perdana klub berjuluk Pasukan Ramang pada 21 September 2020 lalu.
Media Officer klub, Sulaiman Abdul Karim pun mengenang momen tersebut sebab dirinya sangat takjub dengan semangat juang para daun muda binaan akademi.
"Mereka sangat hebat, baru tiba di Makassar pada Senin dini hari tapi sudah sangat bersemangat untuk ikut berlatih," ungkap Sulaiman Abdul Karim kepada INDOSPORT, Senin (12/10/20).
"Padahal sempat ditahan oleh tim pelatih tapi mereka sudah muncul di lapangan sehingga diizinkan untuk bergabung dengan para seniornya," kenang Sulaiman Abdul Karim lagi.
Kini, PSM Makassar telah berada di Yogyakarta sejak Minggu (27/09/20) lalu dengan hanya membawa lima dari sembilan pemain akademi. Tiga diantaranya ialah alumni Garuda Select II.
Namun, Herrie Setyawan kembali memanggil dua pemain akademi untuk bergabung di Yogyakarta, Senin (05/10/20) lalu. Mereka ialah Muhammad Fahri dan Muhammad Rivky Maulana.
"Mereka melahap seluruh menu latihan dengan sangat baik dan mampu mengimbangi intensitas latihan yang ditingkatkan. Kehadiran pemain dari akademi membuat aura kompetitif dalam latihan sangat terasa," tutur Sulaiman Abdul Karim.
Termasuk tujuh pemain akademi, PSM Makassar kini berkekuatan 28 pemain yang terus digembleng di Yogyakarta oleh pelatih Herrie Setyawan untuk bertarung dalam lanjutan Liga 1 2020.
7 Pemain Akademi PSM Makassar:
1. Renaldhy (Bek)
2. Edgard Amping (Bek)
3. Muhammad Fahri (Bek)
4. Muhammad Rafly Asrul (Gelandang)
5. Muhammad Farhan Rahman (Gelandang)
6. Muhammad Rivky Maulana (Penyerang)
7. Prince Patrick Kallon (Penyerang).