Diincar AS Roma, Lazio, dan Manchester United, Mana Opsi Terbaik untuk Allegri?
FOOTBALL265.COM – Usai dikabarkan jadi bidikan Manchester United dan AS Roma, Massimiliano Allegri kini juga didekati oleh Lazio. Dari ketiganya, mana yang jadi opsi terbaik?
Lebih dari setahun menganggur usai meninggalkan Juventus pada April 2019 lalu, nama Massimiliano Allegri menjadi buruan panas. Ia diincar banyak klub mengingat profilnya sebagai pelatih tanpa klub yang memiliki CV terbaik.
Seperti diketahui, pria Italia berusia 53 tahun itu memiliki koleksi enam gelar scudetto Serie A Italia, hasil karyanya saat membesut AC Milan dan Juventus.
Ia sempat dikaitkan dengan Newcastle United, meski potensi tersebut meredup seiring kegagalan Pangeran Mohammed bin Salman untuk membeli The Magpies.
Musim panas lalu, Massimiliano Allegri juga santer disebut menjadi buruan utama Inter Milan. Ketika itu, manajemen Nerazzurri memang tengah terlibat perselisihan dengan pelatih Antonio Conte. Namun, akhirnya Conte memutuskan untuk bertahan sehingga Inter batal menunjuk Allegri.
Pelatih yang akrab disapa Max ini pun kemudian masuk radar Paris Saint-Germain, setelah klub kaya raya tersebut kalah di final Liga Champions musim lalu dari Bayern Munchen. Namun kepindahan itu juga gagal karena PSG akhirnya mempertahankan Thomas Tuchel.
Meski demikian, Allegri nyatanya tak kehilangan peminat. Walaupun musim kompetisi baru sudah dimulai, ia masih menjadi buruan sejumlah klub papan atas Eropa.
AS Roma menjadi klub pertama yang menunjukkan minatnya. Kegagalan Paulo Fonseca membawa Giallorossi ke empat besar musim lalu membuat pemilik baru klub ingin menggantinya dengan Allegri. Apalagi, Roma saat ini masih tertahan di peringkat 10 klasemen sementara Serie A Italia.
Klub kedua yang menyimpan ketertarikan terhadap Allegri adalah Manchester United. Setan Merah dikabarkan ingin mengganti Ole Gunnar Solskjaer usai performa buruk di awal musim, dengan mengalami 2 kekalahan dari 3 laga perdana Liga Inggris, termasuk dibantai Totteham Hotspur 1-6.
Sementara itu, Lazio kini menjadi klub terbaru yang meminati pria yang juga sempat membesut Cagliari dan Sassuolo itu. Keengganan Simone Inzaghi untuk segera menandatangani kontrak baru membuat manajemen Lazio mulai mencari calon juru taktik anyar.
Dengan adanya 3 klub yang mengantre mendapatkan jasanya, mana yang menjadi opsi terbaik bagi Massimiliano Allegri? Berikut ulasannya.
1. Bertahan di Italia atau Hijrah ke Inggris?
1. Manchester United
Bergabung dengan Manchester United akan menjadi pengalaman yang sepenuhnya baru bagi Allegri. Pasalnya, selama ini ia belum pernah melatih di luar Italia. Hijrah ke liga yang belum familier bisa menjadi kelemahan karena ia membutuhkan waktu adaptasi dengan skuatnya dan kekuatan tim rival.
Di sisi lain, pengalamannya melatih AC Milan dan Juventus membuatnya sudah terbiasa menghadapi tekanan yang ada di klub-klub besar, serta mengatasi ego para pemain bintang. Selain itu, gabungan nama besar MU dan Allegri bisa memudahkannya dalam mendatangkan pemain yang ia butuhkan.
2. AS Roma
Kehadiran pemilik baru dalam diri Dan Friedkin membuat AS Roma mulai menatap proyek besar untuk kembali bersaing meraih scudetto, setelah puasa hampir 20 tahun. Dukungan besar sang pemilik pun akan memudahkan Allegri untuk mendatangkan pemain sesuai kebutuhannya.
Namun dengan sudah ditutupnya bursa transfer, jika benar-benar gabung Giallorossi maka Allegri untuk sementara harus menerima skuat AS Roma yang pas-pasan setidaknya hingga Januari nanti, ketika bursa musim dingin dibuka.
3. Lazio
Puasa scudetto selama 20 tahun membuat Lazio serius berbenah untuk bersaing di Serie A Italia. Di bursa transfer kemarin, mereka sukses mendatangkan sejumlah pemain prospektif seperti Vedat Muriqi dan Andreas Pereira, tanpa kehilangan pemain kunci.
Meski demikian, secara keseluruhan skuat Lazio dinilai masih akan kesulitan untuk bersaing dengan tim lain seperti Inter Milan dan Juventus yang bertabur bintang, maupun AC Milan yang kini tengah dalam kebangkitan bersama Stefano Pioli.