Hasil Pertandingan Bundesliga Jerman: Hoffenheim vs Borussia Dortmund
FOOTBALL265.COM - Borussia Dortmund berhasil meraih kemenangan atas Hoffenherim dalam lanjutan Bundesliga Jerman di Prezero Arena dengan susah payah.
Babak Pertama
Di awal babak pertama, Borussia Dortmund yang tak menurunkan Erling Haaland sejak awal tampak kesulitan melawan Hoffenheim. Buktinya saja sang tuan rumah justru mendapat peluang pertama dari Gacinovic yanng masih bisa diselamatkan Hitz.
Dortmund pelan-pelan berhasil keluar dari tekanan Hoffenheim dan langsung memberikan dua ancaman serius melalui Giovanni Reyna dan Jadon Sancho. Sayang memang kedua anak muda itu masih belum berhasil getarkan jala Hoffenheim.
Anak muda lain seperti Felix Passlack juga mencoba memberikan ancaman kepada gawang Hoffenheim. Akan tetapi pertahanan ketat Hoffenheim membuat skor babak pertama berakhir dengan skor 0-0.
Babak Kedua
Memasuki babak kedua, Borussia Dortmund yang tak mau begitu saja diimbangi Hoffenheim, mencoba untuk menggencarkan serangan. Jadon Sancho dan Felix Passlack menjadi yang paling getol ingin membawa Borussia Dortmund unggul lebih dulu atas Hoffenheim.
Akhirnya perjuangan Dortmund untuk memecah kebuntuan berhasil juga setelah Marco Reus berhasil menceploskan bola ke jaring Hoffenheim. Di sisa waktu, Hoffenheim mencoba untuk menyamakan kedudukan tetapi pertahanan rapat Dortmund menyulitkan mereka.
Pada akhirnya Dortmund berhasil mengunci kemenangan tipis 1-0 atas tuan rumah Hoffenheim. Tetapi kemenangan ini diraih dengan susah payah oleh Dortmund.
Susunan Pemain
Hoffenheim: Baumann, Posch, Vogt, Akpoguma, Rudy, Samassaekou, Geiger, Skov, Bebou, Belfodil, Gacinovic.
Borussia Dortmund: Hitz, Can, Hummels, Piszczek, Passalack, Witsel, Dahoud, Meunier, Reyna, Sancho, Brandt.