x

Kecewa Berat Ditahan Verona, Pirlo Beri Ketegasan ke Skuat Juventus

Selasa, 27 Oktober 2020 11:14 WIB
Penulis: Edo Bramantio | Editor:
Pelatih Juventus, Andrea Pirlo, langsung memberi ketegasan ke skuatnya usai kecewa berat lantaran hanya bermain imbang melawan Hellas Verona di Serie A.

FOOTBALL265.COM - Pelatih sepak bola Juventus, Andrea Pirlo, langsung menunjukkan ketegasannya usai merasa kecewa berat lantaran hanya bermain imbang melawan Hellas Verona di Serie A Liga Italia 2020-2021.

Juventus memang baru saja menyelesaikan pertandingan pekan ke-5 Serie A Liga Italia 2020/21 melawan tim medioker Hellas Verona. Namun, meski bermain di kandang sendiri, mereka hanya meraih skor 1-1.

Bahkan, tim tamu berhasil mencetak gol terlebih dahulu lewat Andrea Favilli di menit ke-60. Beruntung, rekrutan anyar Bianconeri yang benama Dejan Kulusevski bisa menyamakan kedudukan di menit 77.

Baca Juga
Baca Juga

Dengan ini, artinya mereka sudah mendapat dua kali hasil imbang berturut-turut dalam dua laga terakhir di kancah domestik. Sebelumnya, Juventus juga hanya imbang 1-1 melawan tim promosi Crotone.

Sehingga, Andrea Pirlo pun tak kuasa menyembunyikan kekecewaannya. Melansir dari laman portal berita olahraga Juve FC, Pirlo langsung menyuarakan sisi tegasnya saat jumpa pers usai laga.

"Di babak pertama, kami tidak bermain agresif. Kami hanya menunggu lawan dan tidak mampu menciptakan peluang yang bagus," ujarnya.

"Kami memang mampu bereaksi dengan baik setelah mereka (Verona) unggul, tapi kami seharusnya tidak perlu menunggu ditampar lebih dulu untuk bangun," lanjutnya.

"Ketika Anda melawan Verona atau Atalanta, pertandingan akan sangat berat karena mereka selalu menjaga semua pemain Anda. Itulah kenapa banyak duel yang terjadi di lapangan."

"Kami harusnya bisa tampil lebih baik. Arthur juga sudah bermain baik dengan kontrol bolanya. Namun, dia tetap bisa lebih bagus lagi, seperti pemain yang lainnya."

"Sekali lagi, kami tidak seharusnya ditampar untuk bisa bangun, bangkit, dan bermain sepak bola yang benar. Beruntung kami akhirnya bisa bermain dengan intensitas tinggi," tutup Pirlo.

Baca Juga
Baca Juga

Maksud 'ditampar' itu adalah kebobolan terlebih dahulu. Sebab, Juventus memang langsung tampil garang usai Verona unggul pada menit ke-60 tersebut.

Artinya pula, Pirlo mulai sadar perannya sebagai pelatih. Hasil imbang ini sudah membuka matanya untuk bisa lebih tegas mengatur pemain dan sadar sepenuhnya terhadap posisinya sebagai pelatih agar timnya kembali berjaya.

Saat ini, Juventus masih tertahan di posisi lima klasemen sementara Serie A Liga Italia 2020/21 dengan sembilan poin, hasil dari dua kali menang dan tiga kali imbang. Mereka terpaut empat poin dari AC Milan di puncak.

Andrea PirloJuventusHellas VeronaLiga ItaliaSepak BolaBerita Liga Italia

Berita Terkini