x

Baru Sembuh, Real Madrid Sudah Dag-dig-dug Lagi Soal Eden Hazard

Sabtu, 7 November 2020 11:48 WIB
Penulis: Katarina Erlita Cadrasari | Editor:
Eden Hazard mendapat panggilan dari Timnas Belgia untuk berlaga di UEFA Nations League.

FOOTBALL265.COM -  Eden Hazard mendapat panggilan dari Timnas Belgia untuk berlaga di UEFA Nations League. Real Madrid harus bersiap untuk kemungkinan terburuk.

Eden Hazard diketahui absen membela Timnas Belgia di jeda internasional September lalu lantaran belum pulih dari cedera betis.

Pemain berusia 29 tahun itu baru diturunkan sebagai starter di Real Madrid dalam laga melawan Huesca dan Inter Milan.

Eden Hazard menorehkan satu gol dalam laga kontra Huesca sebelum akhirnya ditarik di menit ke-65. Ia diperkirakan akan kembali dimainkan dalam laga kontra Valencia pada akhir pekan ini.

Baca Juga
Baca Juga

Setelah itu Real Madrid harap-harap cemas lantaran Eden Hazard akan berjuang di Timnas Belgia di ajang UEFA Nations League.

Pasalnya Eden Hazard terbilang cukup akrab dengan cedera sejak bergabung dengan Real Madrid pada 2019 lalu. Musim kemarin, Hazard tercatat hanya mampu tampil sebanyak 22 kali dan mencetak satu gol saja.

Meskipun performa Hazard belum maksimal, Roberto Martinez selaku pelatih Timnas Belgia tak meragukan kemampuan pemain berusia 29 tahun tersebut.

Baca Juga
Baca Juga

"Eden sangat positif saat kembali, dia telah memainkan dua pertandingan dengan Real Madrid dan performanya cukup baik. Kami menantikan dia untuk mendapat lebih banyak menit bermain. Kami siap untuk menyambutnya," ujar Martinez dilansir dari Football Espana.

Roberto Martinez juga memasukkan nama kiper Real Madrid, Thibaut Courtois dalam daftar pemain Timnas Belgia yang akan berlaga di UEFA Nations League.

Belgia akan berhadapan dengan Swiss dalam pertandingan persahabatan pada 11 November mendatang. Setelah itu Belgia harus menjamu Inggris dan Denmark di ajang UEFA Nations League.

Real MadridEden HazardBola InternasionalUEFA Nations League

Berita Terkini