Breaking! Bintang Barcelona, Ansu Fati Harus Absen 4 Bulan Usai Cedera
FOOTBALL265.COM - Pemain sepak bola Barcelona, Ansu Fati, harus terpinggirkan selama empat bulan usai mengalami cedera lutut kiri di laga melawan Real Betis.
Situs resmi Barcelona, fcbarcelona.es, mengumumkan belum lama ini bahwa striker muda mereka yang bernama Ansu Fati harus absen selama empat bulan usai menjalani operasi lutut kirinya.
"Pemain inti Ansu Fati telah sukses menjalani operasi meniscus lutut kiri pada Senin oleh Dr. Ramon Cugat dan sedang dalam pengawasan oleh layanan medis klub. Perkiraan waktu absen sampai empat bulan."
Pada Sabtu (07/11/20) yang lalu, Barcelona menjamu Real Betis di Camp Nou pada sebuah pertandingan LaLiga Spanyol 2020-2021. Kala itu, Ansu Fati diturunkan sejak menit pertama.
Namun, sang pelatih Ronald Koeman terpaksa menariknya keluar dan menggantikannya dengan Lionel Messi pada menit 46. Ternyata, Fati mengalami cedera di lutut kirinya dan tak bisa melanjutkan pertandingan.
Absennya sang striker sampai empat bulan lamanya tentu bakal membawa petaka bagi pihak Barcelona yang sedang berjuang untuk merangkak naik di klasemen LaLiga Spanyol 2020/21.
Saat ini, Barca sedang menghuni posisi delapan dengan torehan 11 poin, hasil dari tiga kali menang, dua kali imbang, dan dua kali kalah. Jadi, mereka membutuhkan sosok Ansu Fati untuk menambah daya gedor.
Dengan tidak hadirnya sang pemain, maka Koeman mungkin akan menurunkan trio Messi-Dembele-Griezmann untuk lini serang skuat asuhannya.
Ansu Fati sendiri baru membela Barcelona sejak 2019 yang lalu. Bersama raksasa LaLiga Spanyol tersebut, ia mampu mencetak 13 gol dan menyumbang lima assists dari total 43 penampilannya di semua kompetisi.