x

Prediksi Bundesliga Jerman Bayer Leverkusen vs Bayern Munchen: Siap Kudeta Puncak

Kamis, 17 Desember 2020 17:34 WIB
Penulis: Bayu Wira Handyan | Editor:
Berikut prediksi pertandingan Bayer Leverkusen vs Bayern Munchen di ajang Bundesliga Jerman pekan ke-13, Minggu (20/12/2020) pukul 00.30 WIB di BayArena.

FOOTBALL265.COM – Berikut prediksi pertandingan Bayer Leverkusen vs Bayern Munchen di ajang Bundesliga Jerman pekan ke-13, Minggu (20/12/2020) pukul 00.30 WIB di BayArena.

Bayern Munchen yang berambisi untuk mengkudeta Bayer Leverkusen di puncak klasemen akan menjadikan laga ini sebagai laga wajib menang.

Baca Juga
Baca Juga

Pasalnya, kekalahan akan membuat mereka tak hanya gagal mengkudeta Leverkusen, tetapi bisa juga terlempar dari posisi ke-2 klasemen sekaligus menodai catatan tak terkalahkan yang mereka miliki.

Bayern Munchen diprediksi bakal tampil all-out. Anak-anak asuhan Hansi Flick kemungkinan besar tak akan ragu-ragu untuk mulai menginisiasi serangan sejak peluit babak pertama dibunyikan.

Di sisi lain, Bayer Leverkusen yang akan bertanding sebagai tuan rumah diprediksi bakal tampil hati-hati demi usaha mengamankan poin kala berlaga di kandang sendiri.

Saat ini Bayern Munchen berada di posisi ke-2 sementara Bundesliga Jerman dengan raihan 27 poin. Terpaut 1 poin dari Bayer Leverkusen di puncak klasemen.

Baca Juga
Baca Juga

Pertandingan pekan ke-13 Bundesliga Jerman yang akan mempertemukan Bayer Leverkusen vs Bayern Munchen ini diprediksi bakal berlangsung sangat seru dan menarik.

Players to Watch:

Patrik Schick (Bayer Leverkusen)

Patrik Schick diharapkan bisa kembali tampil cemerlang dalam usaha Bayer Leverkusen untuk meraih poin demi mempertahankan puncak klasemen.

Robert Lewandowski (Bayern Munchen)

Dengan catatan 15 gol yang telah Lewandowski cetak bersama Bayern Munchen di Bundesliga Jerman sepanjang musim 2020/21 ini, ketajaman dirinya diharapkan mampu memberikan perbedaan dalam laga kontra Bayer Leverkusen besok.

Prakiraan Formasi Bayer Leverkusen vs Bayern Munchen:

Bayer Leverkusen (4-3-3): Lukas Hradecky; Mitchell Weiser, Jonathan Tah, Edmond Tapsoba, Wendell; Julian Baumgartlinger, Nadiem Amiri, Florian Wirtz; Leon Bailey, Patrik Schick, Moussa Diaby.

Bayern Munchen (4-3-3): Manuel Neuer; Benjamin Pavard, Jerome Boateng, David Alaba, Alphonso Davies; Marc Roca, Kingsley Coman, Serge Gnabry; Thomas Muller, Robert Lewandowski, Douglas Costa.

5 Laga Terakhir Bayer Leverkusen:

Koln 0-4 Bayer Leverkusen

Bayer Leverkusen 4-1 Hoffenheim

Bayer Leverkusen 4-0 Slavia Praha

Schalke 04 0-3 Bayer Leverkusen

Nice 2-3 Bayer Leverkusen

5 Laga Terakhir Bayern Munchen:

Bayern Munchen 2-1 Wolfsburg

Union Berlin 1-1 Bayern Munchen

Bayern Munchen 2-0 Lokomotiv Moskow

Bayern Munchen 3-3 RB Leipzig

Atletico Madrid 1-1 Bayern Munchen

Prediksi INDOSPORT:

Bayer Leverkusen: 30%

Seri: 30%

Bayern Munchen: 40%

Bundesliga JermanBayern MunchenBayer LeverkusenPrediksiBola InternasionalLiga JermanBerita Liga Jerman

Berita Terkini