Natanael Siringoringo, Pemain Pertama Sulut United yang Dipanggil Timnas U-23
FOOTBALL265.COM - Gelandang asal Medan, Natanael Siringoringo, jadi pemain pertama klub Sulut United yang mendapat panggilan bergabung ke Timnas Indonesia U-23.
Gelandang berusia 20 tahun tersebut akan mengikuti pemusatan latihan di Jakarta pada 20-30 Desember 2020 sebagai persiapan menyambut SEA Games 2021 Vietnam.
Manajer Sulut United, Muhammad Ridho, sangat bersyukur atas pemanggilan eks pemain PSMS Medan yang juga pernah bermain di ajang Pro Futsal League (PFL) 2018 tersebut.
"Dipanggilnya Natanael mengikuti pemusatan latihan Timnas tentu menjadi kesyukuran besar bagi kami," ungkap Ridho kepada awak redaksi berita olahraga INDOSPORT, Sabtu (19/12/20).
Selain itu, Ridho turut melontarkan pujian kepada pemainnya itu yang tetap konsisten menjalankan program latihan pribadi dari pelatih Ricky Nelson selama kompetisi rehat.
"Meski Liga 2 terhenti, pemain kami mampu membuktikan kualitas dengan tetap bekerja profesional di masa pandemi untuk dipantau oleh pelatih timnas," tutur Ridho.
Terakhir, Ridho sangat mendambakan gelandang berpostur 167 cm tersebut dapat berpartisipasi diajang SEA Games 2021.
"Kami harap dia fokus di pemusatan latihan agar mendapat tempat di Timnas. Ke depannya kami juga terus berupaya untuk memberikan kontribusi ke timnas di setiap kelompok umur," kata Ridho.
Natanael Siringoringo dijadwalkan terbang dari Medan ke Jakarta pada hari ini, Sabtu (19/12/2020), untuk memenuhi panggilan Timnas Indonesia U-23.