x

Sepakat dengan Fenerbahce, Mesut Ozil Segera Hengkang dari Arsenal

Rabu, 6 Januari 2021 23:50 WIB
Penulis: Bayu Wira Handyan | Editor:
Pintu keluar Mesut Ozil dari Arsenal semakin terbuka lebar menyusul kabar yang menyatakan jika dirinya telah sepakat dengan Fenerbahce.

FOOTBALL265.COM – Pintu keluar Mesut Ozil dari Arsenal semakin terbuka lebar menyusul kabar yang menyatakan jika dirinya telah sepakat dengan Fenerbahce.

Kemesraan yang terjalin antara Ozil dan Arsenal akhirnya menemui perpisahan usai sang pemain dikabarkan telah sepakat untuk merapat ke Fenerbahce sesegera mungkin.

Baca Juga
Baca Juga

Laporan dari media Turki yakni NTVSpo menyebutkan jika Mesut Ozil akhirnya berani mengambil langkah tegas dengan menyepakati tawaran yang datang dari Fenerbahce dan dikabarkan bakal segera merapat di bursa transfer musim dingin bulan Januari ini.

Kabarnya, Fenerbahce melayangkan penawaran kontrak jangka panjang dengan durasi 3,5 musim untuk gelandang kreatif yang pernah meraih trofi Piala Dunia bersama Timnas Jerman ini.

Masa depan Ozil di Arsenal sendiri sebenarnya telah pupus usai dirinya dibuang dari tim senior sejak beberapa bulan lalu. Puncaknya, ia tidak masuk ke dalam daftar pemain yang didaftarkan oleh The Gunners di ajang Liga Europa dan Liga Inggris musim 2020/21.

Sempat ada secercah harapan bagi Ozil tatkala dirinya dianggap bisa muncul menjadi juru selamat untuk Arsenal yang musim ini tampil bak pesakitan dan terseok-seok di papan bawah Liga Primer Inggris.

Namun harapan tersebut hanyalah harapan. Nyatanya, Mikel Arteta tetap tidak melirik pada dirinya dan lebih memilih untuk melegonya di bursa transfer musim dingin bulan Januari ini.

Baca Juga
Baca Juga

Di sisi lain, Fenerbahce secara terang-terangan berminat mendatangkan Ozil dan memenuhi impian sang pemain untuk bisa merumput di Liga Turki setidaknya sekali sebelum dirinya pensiun nanti.

Selain Fenerbahce, DC United juga menjadi salah satu klub yang berminat mendaratkan dirinya di bursa transfer musim dingin bulan Januari ini.

Bursa TransferArsenalMesut OzilLiga Primer InggrisFenerbahceLiga InggrisBerita Liga InggrisBerita Bursa Transfer

Berita Terkini