x

3 Fakta Menarik di Laga Arsenal vs Newcastle: Pengganti Ozil Sudah Ditemukan

Selasa, 19 Januari 2021 08:16 WIB
Editor: Coro Mountana
Emile Smith-Rowe bintang muda Arsenal yang imbangi kedudukan di ICC 2018

FOOTBALL265.COM – 3 Fakta menarik tersaji di laga Arsenal vs Newcastle United dalam lanjutan Liga Inggris di mana salah satuya, pengganti Mesut Ozil sudah ditemukan.

Bertanding di Emirates pada Selasa (19/01/21) dini hari tadi, Arsenal benar-benar mendominasi pertandingan. Seakan-akan, Newcastle United dibuat tak boleh bermain sama sekali dengan ball possession Cuma 33 persen saja.

Lebih mengerikan lagi, total tembakan Arsenal mencapai 20 kali, sedangkan Newcastle United hanya 4 saja. Dari sisi hasil, tiga gol Arsenal pun tak terbalaskan sama sekali oleh Newcastle yang sebenarnya sempat menahan imbang Liverpool beberapa hari lalu.

Baca Juga
Baca Juga

Tiga gol Arsenal sendiri diciptakan oleh brace Pierre-Emerick Aubameyang dan sebiji gol Bukayo Saka. Setelah alami periode buruk, tampaknya kini Arsenal sudah bangkt dan siap merangsek ke papan atas.

Namun saat ini, Arsenal masih tertahan di posisi kesepuluh klasemen sementara Liga Inggris. Meski demikian, tiket Liga Europa sudah mulai terlihat di depan mata di mana hanya terpaut 5 angka saja.

Luar biasa memang Arsenal, setelah sempat terancam degradasi, kini malah mulai menatap masuk Liga Europa. Tak hanya itu, banyak fakta menarik lainnya di balik kemenangan Arsenal, salah satunya mereka sepertinya sudah menemukan pengganti Mesut Ozil.

Baca Juga
Baca Juga

Emile Smith Rowe Ambil Peran Mesut Ozil

Pengganti Mesut Ozil itu bernama Emile Smith Rowe, bintang Muda Arsenal yang baru berusia 20 tahun. Sepanjang bermain di atas lapangan melawan Newcastle United, Emile Smith Rowe sukses mengkreasi sejumlah peluang layaknya Mesut Ozil sebagai otak serangan.

Bahkan menurut Squawka, Emile Smith Rowe dini hari tadi, berhasil mengkreasi serangan menjadi peluang sebanyak 4 kali bagi Arsenal. Fantastisnya, jumlah itu sama dengan apa yang didapatkan seluruh skuad Newcastle United.

Tak hanya itu, ternyata tak ada pemain Arsenal lain yang bisa mengkreasi peluang lebih banyak dari apa yang dilakukan Emile Smith Rowe. Dari 4 kreasi peluang Emile Smith Rowe, satu berbuah menjadi assists bagi Bukayo Saka.

Bicara soal Emile Smith Rowe dan Bukayo Saka, tampaknya kedua pemain ini bisa jadi duet baru nan mematikan milik Arsenal. Soalnya duet yang sudah menghasilkan 3 gol itu ternyata menjadi yang terbanyak bagi pemain muda Inggris di bawah 21 tahun.


1. Bukayo Saka, Belian Berikutnya Arsenal

Bukayo Saka merayakan molnya di laga Arsenal vs Newcastle United

Selain Emile Smith Rowe yang pelan-pelan mulai bisa mengemban tugas Mesut Ozil. Bukayo Saka juga tampil sangat spesial Bersama Arsenal hingga pertandingan tadi yang membuatnya menjadi berlian baru bagi tim.

Bagaimana tidak, di usianya yang baru 19 tahun, Bukayo Saka sering masuk sebagai pemain inti Arsenal mengalahkan pemain berpengalaman seperti Willian. Bahkan, pemain termahal sepanjang sejarah Arsenal, Nicolas Pepe pun harus tergeser oleh Saka.

Dengan torehan satu golnya dini hari tadi, Bukayo Saka kini sudah masuk dalam jajaran remaja paling berbakat di Arsenal. Di mana dirinya sudah berkontribusi dalam 11 gol Arsenal dengan rincian 5 gol dan 6 assists.

Hanya ada 3 pemain bintang Arsenal yang ketika muda lebih baik kontribusi golnya ketimbang Bukayo Saka. Mereka adalah Nicolas Anelka (30), Cesc Fabregas (28), dan Theo Walcott (12).

Aubameyang Masih Tetap Tajam

Meski sudah sangat lama absen mencetak gol, tetapi sekalinya bersinar, Aubameyang langsung membawa Arsenal meraih hasil terbaik lagi. Torehan dua golnya dini hari tadi, sukses mengantarkan Arsenal akhirnya masuk 10 besar.

Menarik memang melihat peforma Aubameyang musim ini di Arsenal. Sempat tampil layaknya pahlawan di Piala FA dan Community Shield hingga memaksa Arsenal harus memberikan gaji mahal, mendadak di awal musim, ia malah melempem.

Melempemnya Aubameyang ternyata berdampak pada peforma Arsenal secara keseluruhan. Namun ternyata meski sudah lama tak cetak gol, dirinya masih sangat tajam.

Statistik mengatakan sejak gabung Arsenal, Aubameyang masih menjadi striker tertajam ketiga di Liga Inggris. Ia hanya kalah dari Mohamed Salah dan Jamie Vardy saja, bahkan Harry Kane saja masih belum bisa melampaui catatan 59 gol Aubameyang.

ArsenalNewcastle UnitedLiga InggrisTRIVIAFeatureBerita Liga InggrisBukayo SakaEmile Smith Rowe

Berita Terkini