Prediksi Piala FA Cheltenham Town vs Manchester City: Lanjutkan Tren Positif
FOOTBALL265.COM - Manchester City bertekad untuk melanjutkan tren positifnya kala bertandang ke markas Cheltenham, di babak putaran keempat Piala FA di Stadion Whaddon Road pada Minggu (24/01/21) pukul 00:30 WIB.
Sebelumnya, Manchester City tak terkalahkan dalam 10 pertandingan terakhir termasuk di turnamen sepak bola tertua di Inggris ini, saat berhadapan dengan Birmingham City pada Minggu (10/01/21) kemarin.
Bermain di Stadion Etihad, Man City menang dengan skor 3-0 melalui gol Bernardo Silva (2 gol) dan Phil Foden.
Rentetan hasil bagus itu ingin mereka lanjutkan saat bermain di putaran keempat melawan klub kasta ketiga, Cheltenham Town.
Meski memburu kemenangan, pelatih Pep Guardiola nampaknya tidak akan mau menurunkan para pemain utamanya, dan memilih pemain lapis kedua serta bakat muda.
Hal itu demi fokus dalam persaingan gelar Liga Inggris, dimana mereka saat ini menempel ketat Manchester United (40 poin) yang ada di puncak klasemen, dimana kedua hanya berjarak 2 poin.
Sementar itu dari tuan rumah, Cheltenham Town datang dengan kepercayaan diri tinggi setelah mereka menuai hasil positif dalam lima pertandingan terakhir yang tak terkalahkan.
Termasuk di laga terakhri Piala FA saat menang 2-1 di putaran ketiga melawan Mansfield pekan lalu.
Meski perbedaan kualitas yang sangat jauh, tuan rumah pantang untuk menganggap remeh calon lawannya itu. Sebab, di Piala FA apapun bisa terjadi.
Prediksi Susunan Pemain:
Cheltenham Town
Griffiths; Raglan, Tozer, Boyle; Blair, Clements, Azaz, Sercombe, Freestone; Lloyd, May.
Manchester City
Steffen; Cancelo, Harwood-Bellis, Laporte, Mendy; Doyle, Fernandinho, Silva; Torres, Jesus, Palmer.
Player to Watch
Alfie May (Cheltenham Town)
Tuan rumah Cheltenham Town mempunyai striker haus gol berusia emas dalam diri Alfie May. Pemain berumur 27 tahun itu tampil cukup baik musim ini, dan menjadi andalan di lini depan di semua kompetisi.
Di Piala FA sendiri, May sudah mengemas tiga gol dalam tiga pertandingan. Sebuah statistik yang cukup berbahaya bagi barisa belakang Manchester City.
Gabriel Jesus (Manchester City)
Pep Guardiola dipastikan tidak akan menurunkan skuat utamanya saat bertandang ke markas Cheltenham Town, termasuk di lini depan dengan mengandalkan Gabriel Jesus di laga nanti.
Pemain asal Brasil itu sejauh ini baru memainkan 15 pertandingan di semua kompetisi, maka dari itu Pep ingin menurunkan para pemain lapis kedua dan juga demi memberi kesempatan menit bermain.
Meski jarang tampil, ketajaman Jesus tidak perlu diragukan. Dia sudah mencetak 4 gol dan1 assist.
5 Pertandingan Terakhir Manchester City
(21/01/21) Man City 2-0 Aston Villa
(18/01/21) Man City 4-0 Crystal Palace
(14/01/21) Man City 1-0 Brighton
(10/01/21) Man City 3-0 Birmingham
(07/01/21) Man United 0-2 Man City
5 Perandingan Terakhir Cheltenham Town
(20/01/21) Cheltenham Town 1-1 Newport
(16/01/21) Bolton 1-1 Cheltenham Town
(10/01/21) Cheltenham Town 2-1 Mansfield
(30/12/20) Colchester 0-0 Cheltenham
(26/12/20) Cheltenham 1-1 Stevenage
Prediksi INDOSPORT:
Cheltenham Town 0-3 Manchestert City