x

One Man Club Arema FC Akui Belum Ada Diskusi Perihal Kapten Tim Baru

Minggu, 21 Maret 2021 17:51 WIB
Kontributor: Ian Setiawan | Editor: Isman Fadil
Pemain Arema FC, Dendi Santoso, melebarkan bisnis di luar lapangan hijau.

FOOTBALL265.COM - One man club milik Arema FC, Dendi Santoso mengakui sejauh ini belum ada forum diskusi di internal tim, perihal siapa saja yang berpeluang menjadi kapten tim baru mulai musim 2021.

Bicara pengalaman, Dendi Santoso jelas masuk ke dalam bursa kapten tim Singo Edan musim ini. Lantaran winger bernomor 41 pada jerseynya itu sudah membela Arema sejak awal 2009 alias memasuki 12 tahun untuk musim ini.

Ditambah lagi, Dendi juga pernah menjabat kapten tim. Tepatnya kala Arema FC masih dibesut oleh Joko Susilo pada kompetisi Liga 1 musim 2018, sebelum berganti ke Hamka Hamzah yang masuk pada paruh kedua.

Baca Juga
Baca Juga

"Kalau soal (penunjukan kapten) itu, belum ada obrolan. Saya tidak tahu, no komen soal itu," ucap Dendi Santoso.

Sehingga, Dendi menyerahkan sepenuhnya kepada tim pelatih. Lantaran kewenangan penunjukan itu sepenuhnya berada di tangan mereka.

Baca Juga
Baca Juga

"Mungkin, ada (pemain) yang lain. Mungkin lho ya," sambung Arek Malang berusia 30 tahun itu seraya bercanda.


1. Kemungkinan Besar Pemain Lokal

Latih tanding Arema FC melawan Madura United di Stadion Kanjuruhan

Arema FC sendiri memiliki tradisi unik dalam enam tahun terakhir, yaitu memberikan jabatan kapten tim kepada sejumlah pemain lokal yang berkarakter sebagaimana Arek Malang.

Terakhir kali, jabatan ini diemban oleh Greg Nwokolo yang notabene masih berstatus pemain asing, sewaktu kompetisi ISL musim 2013. Setelahnya, kapten tim Arema FC selalu diemban oleh pemain lokal sejak 2014. 

Ahmad Bustomi dan Purwaka Yudhi bergantian menjabatnya hingga 2015 dan dilanjutkan oleh Hamka Hamzah musim 2016. Sedangkan Johan Ahmat Farizi menjadi kapten tim pada musim 2017, dilanjutkan Dendi Santoso (2018), Hamka Hamzah (2018-2019) serta Hendro Siswanto (2020).

Sedangkan untuk musim 2021, Farizi digadang-gadang kuat kembali sebagai kapten tim. Tanda-tanda itu terlihat kala fullback berusia 30 tahun itu menghadiri sesi konferensi pers jelang laga Arema FC kontra Tira Persikabo, Sabtu (20/03/21) kemarin.
 

Dendi SantosoLiga IndonesiaArema FCBerita Liga 1Liga 1 2021

Berita Terkini