Cuci Gudang, Skuat Sulut United untuk Liga 2 2021 Sudah 99 Persen
FOOTBALL265.COM - Manajer klub Liga 2 Sulut United, Muhammad Ridho, menjelaskan kondisi klubnya saat ini setelah melakukan cuci gudang pemain pada awal musim 2021.
Sebanyak 20 pemain musim lalu telah hengkang, yaitu Natanael Siringoringo, Rafli Mursalim, Rifal Lastori, Lucky Wahyu, Elthon Maran, dan beberapa pemain.
Suporter klub berjuluk Hiu Utara sempat merasa cemas dan banyak memberikan komentar ke Instagram resmi klub setelah hanya terus menginformasikan pemain yang hengkang.
Menyikapi hal tersebut, Ridho memberikan keterangan yang tentu saja akan membuat perasaan para fansnya berubah 180 derajat, menjadi sangat sumringah.
"Sudah banyak pemain baru yang telah kami kontrak. Bahkan skuat kami bisa dibilang sudah 99 persen," ungkap Ridho sembari tertawa kecil saat dihubungi INDOSPORT, Minggu (28/03/21).
Adapun sejumlah rekrutan anyar Sulut United pada awal musim Liga 2 2021 antara lain Dimas Galih, Roni Fatahilah, Dalmiansyah Matutu, dan Kevin Scheuneman.
1. Tutupi Aktifitas Transfer
Para pemain baru klub speak bola kebanggaan publik Sulawesi Utara tersebut telah diperkenalkan secara resmi melalui unggahan video plus foto di akun Instagram tim, @sulutunited.fc.
Rupanya Ridho sengaja menahan informasi tersebut dan memiliki sebuah alasan yang membuat pihaknya menutup rapat aktifitas transfer awal musim Liga 2 2021.
"Kami memang baru akan memperkenalkan rekrutan baru setelah info pemain yang dilepas dan tidak deal dengan kontrak baru," kata Ridho menjelaskan.
Sulut United telah menggelar latihan perdana menyambut Liga 2 2021 yang dipimpin oleh pelatih Ricky Nelson beserta 4 asistennya, dan dihadiri sebanyak 19 pemain pada Minggu (28/03/21).