x

Persita Blak-blakan Soal Kepergian Hamka Hamzah, Berpisah Baik-Baik?

Rabu, 31 Maret 2021 19:05 WIB
Penulis: Petrus Manus Da' Yerimon | Editor: Indra Citra Sena
Pemain Persita Tangerang, Hamkah Hamzah saat latihan perdana.

FOOTBALL265.COM - Persita Tangerang secara resmi mengumumkan berpisah dengan kapten  Hamka Hamzah. Kedua belah pihak tak melanjutkan kerja sama yang telah berakhir November 2020.

Manajer Persita, I Nyoman Suryanthara, berterima kasih atas dedikasi Hamka meskipun hanya sebentar. Kehadiran pemain berusia 37 tahun itu memberikan suntikan semangat, terutama kepada para pemain muda. 

"Dari awal penandatanganan kontrak memang durasi kontrak hanya satu musim. Kedatangan Hamka musim lalu ke Persita tentu menjadi tambahan amunisi yang baik untuk Persita mengarungi Liga 1 2020. Tapi sayang, pandemi muncul dan sepak bola terhenti," kata Nyoman, Rabu (31/3/21).

"Tentu kita semua belum bisa melihat performa maksimal di Persita, tapi kami selalu mendoakan yang terbaik untuk karier Hamka selanjutnya," lanjutnya. 

Baca Juga
Baca Juga

"Terima kasih juga sudah berjuang bersama Persita walau hanya sebentar. Banyak pengalaman dan ilmu juga yang diberikan Hamka selama di Persita, terutama untuk juniornya. Sukses untuk perjalanan karier selanjutnya," imbuh I Nyoman Suryanthara.

Sementara itu, Hamka Hamzah sudah mengumumkan perpisahan lewat akun Instagram pribadinya pada Selasa (30/3/21). Dia menyebut keputusan meninggalkan Persita Tangerang tidaklah mudah. 

"Kontrak saya memang sudah berakhir sejak November 2020, tapi waktu itu saya masih optimistis kompetisi akan segera berjalan, tapi karena kondisi pandemi seperti ini semua serba tak pasti," ujar Hamka Hamzah.

"Sehingga sekarang saya mantap untuk mengambil keputusan bersama dengan manajemen Persita untuk mengundurkan diri dari Persita,” cetusnya.


1. Berterima Kasih

Pemain Persita Tangerang, Hamkah Hamzah saat latihan perdana.

Meski singkat, Hamka Hamzah mengaku tidak akan melupakan Persita karena menjadi bagian dari sejarah karier dan hidupnya. Dia juga mendoakan Pendekar Cisadane sukses di masa mendatang walau tanpa dirinya.

"Untuk seluruh rekan-rekan pemain, pelatih, ofisial, dan manajemen. Terima kasih karena sudah menerima saya menjadi bagian dari keluarga besar Persita. Terima kasih atas kerja samanya setahun belakangan ini. Semoga semuanya senantiasa diberikan kesehatan," tuturnya.

Baca Juga
Baca Juga

"Walaupun saya tidak lagi bersama Persita, tapi Persita akan selamanya menjadi bagian hidup saya dan akan terus mendukung di mana pun berlaga. Buat pendukung tim, terima kasih atas dukungannya pada saya selama di Persita, terus dukung Pendekar Cisadane," tutup Hamka Hamzah.

Persita TangerangHamka HamzahLiga IndonesiaLiga 1Bola IndonesiaBerita Liga 1I Nyoman Suryanthara

Berita Terkini