Manchester United Frustrasi, David de Gea Selangkah Lagi Bakal Pergi
FOOTBALL265.COM – David de Gea selangkah lagi bakal pergi dari Manchester United dan akan memimpin gerbong eksodus empat kiper lainnya dari Old Trafford.
Kabar perginya David de Gea dan empat kiper lainnya dari Manchester United ini dipicu oleh rasa frustrasi manajemen atas pengeluaran finansial yang terlampau besar untuk posisi penjaga gawang.
Laporan dari Mirror menyebutkan jika Manchester United berniat melepaskan David de Gea yang dinilai menjadi salah satu sumber pengeluaran terbesar mereka.
De Gea yang telah berusia 30 tahun ini dianggap sebagai pemain surplus menyusul keputusan Ole Gunnar Solskjaer menunjuk Dean Henderson sebagai penjaga gawang nomor satu menggantikan posisi kiper asal Spanyol tersebut.
Kontrak De Gea bersama Manchester United sendiri baru akan habis pada tahun 2023 mendatang dengan opsi perpanjangan selama semusim lamanya.
Ia diketahui menerima gaji senilai 350 ribu poundsterling (sekitar Rp7 miliar) per pekan dan Manchester United mesti merogoh kocek sebesar 36,4 juta poundsterling (sekitar Rp731 miliar) untuk memutus kontraknya.
Sementara Dean Henderson kabarnya bakal segera dimantapkan sebagai penjaga gawang nomor satu Manchester United usai meneken perpanjangan kontrak selama 5 tahun dengan gaji senilai 100 ribu (sekitar Rp2 miliar) per pekan bulan Juni tahun 2020 silam.
1. Habiskan Rp11 Miliar Tiap Pekan Hanya untuk Posisi Kiper
Manchester United dikabarkan mesti merogoh kocek senilai 570 ribu poundsterling (sekitar Rp11,4 miliar) tiap pekannya hanya untuk posisi penjaga gawang.
Kabarnya manajemen ingin merampingkan pos tersebut dan akan mendepak beberapa pemain untuk membuat keuangan tim menjadi lebih sehat.
Selain De Gea serta Henderson, klub Liga Inggris, Manchester United, juga harus membayar gaji Sergio Romero senilai 70 ribu poundsterling (sekitar Rp1,4 miliar) sekaligus gaji milik Lee Grant sebesar 30 ribu poundsterling (sekitar Rp602,5 juta) dan gaji milik Joel Pereira senilai 20 ribu poundsterling (sekitar Rp401,6 juta).