Liga Champions: Hancurkan Liverpool, Real Madrid Bikin Benzema 'Kesurupan' Ronaldo
FOOTBALL265.COM - Real Madrid akan berseteru dengan Liverpool di perempatfinal Liga Champions 2020-2021, Rabu (07/04/21). Demi hancurkan lawan, skuat Zinedine Zidane akan sulap Karim Benzema jadi Cristiano Ronaldo.
Berlangsung di Estadio Alfredo Di Stefano alias kandang lawan, pertandingan yang dilakoni The Reds sarat akan makna balas dendam. Ya, pertemuan di masa lampau menyisakan tragedi berlebih ketika Madrid menghabisi mereka tanpa ampun.
Berlatar pentas terakbar seantero Eropa 2017-2018, saat itu El Real sedang dalam masa-masa jayanya dibela oleh Los Galacticos jilid dua. Sebut saja hadirnya El Capitan, Sergio Ramos, Luka Modric di lini tengah, dan Ronaldo di garis depan.
Sejak menit-menit awal, perlawanan dari kedua belah pihak begitu sengit sebelum akhirnya kedudukan baru berubah memasuki babak kedua lewat sumbangsih gol Karim Benzema (51'). Liverpool justru membalas berkat Sadio Mane (55').
Bisa dibilang, laga ini sendiri tergolong berat sebelah bagi Liverpool yang sudah kehilangan pemain pentingnya, bahkan sebelum akhir babak pertama. Mohamed Salah terpelanting gara-gara tekel sadis Sergio Ramos memasuki menit ke-25.
Bak mimpi buruk, dua gol Gareth Bale dan salah satunya dihasilkan lewat salto sukses membungkam skuat Jurgen Klopp di partai pamungkas dengan skor 3-1. Berulang kali, gawang mereka sendiri juga hampir jadi mangsa Ronaldo sebelum pindah ke Juventus.
Ketika kembali lagi berpapasan, ada kalanya Liverpool patut bergidik karena Los Blancos bakal berikan kengerian sekali lagai di Liga Champions. Salah satunya ialah membuat CR7 hadir lagi dengan perantara Karim Benzema.
1. Benzema Siap Menggila saat Ronaldo Tinggalkan Real Madrid!
Penyerang yang sempat sembilan tahun membela kubu putih dengan statistik luar biasa 450 gol dalam 438 pertandingan itu akan hadir dalam wujud striker nomor punggung sembilan. Hal tersebut pun diramalkan oleh jurnalis AFP, Tom Allnut.
"Ketika Ronaldo ada di Real Madrid, Benzema lebih mirip jadi pembantu serangan lewat berbagai macam cara, dia selalu ada dalam bayang-bayang. Padahal, ia memiliki banyak bakat sehingga layak menjadi mesin pencetak gol tim," ucap Allnut dilansir Sky Sports.
"Ketika Ronaldo pergi, penggantinya bukan Bale dan Eden Hazard, melainkan Benzema itu sendiri. Dia tak tergantikan seperti halnya Casemiro atau Luka Modric, finisher-nya bagus hingga mampu lakukan serangan balik untuk Madrid," tutupnya.
Benar saja, penilaian itu terbukti ketika mantan striker Lyon ini mencetak 30 gol dalam 53 laga, jika ditotal tertinggi sejak musim 2011-2012. Adapun, ia cetak 187 gol sepanjang keikutsertaan LaLiga mengejar rekor Raul (228), Di Stefano (216), dan Ronaldo (312).
Melihat sepak terjangnya yang mampu isi kekosongan Cristiano Ronaldo, sudah pasti Liverpool patut ekstra hati-hati ketika bertemu Karim Benzema di Liga Champions. Apalagi, nasib mereka kala duel lawan Real Madrid kian apes imbas absennya Virgil van Dijk.