x

Tekad dan Impian Bek Persija Yann Motta Jelang Lawan Barito Putera

Kamis, 8 April 2021 13:55 WIB
Penulis: Petrus Manus Da' Yerimon | Editor: Herry Ibrahim
Bek baru Persija Jakarta, Yann Motta.

FOOTBALL265.COM - Bek Persija Jakarta, Yann Motta menyatakan sudah menghadapi Barito Putera di 8 besar Piala Menpora 2021 pada 10 April nanti. Ia bertekad mengantarkan Macan Kemayoran meraih kemenangan.

Yann Motta menegaskan, laga kontra Barito sangat penting bagi dirinya dan juga Persija. Pemain asal Brasil itu ingin menang dan melangkah ke final serta meraih juara karena hal itu merupakan mimpi utamanya membela tim Ibu Kota.

"Saya sangat termotivasi untuk laga berikutnya karena saya tahu laga ini penting buat persija dan saya. Tim mendatangkan saya kesini untuk meraih gelar juara," ucapnya.

Baca Juga
Baca Juga

"Saya sudah siap dan sangat ingin menang dan juara. Ini sangatlah penting buat saya," lanjut Motta.


1. Evaluasi Kinerja

Selebrasi Yann Motta bersama Marco Motta usai mencetak gol ke gawang Borneo FC pada fase grup B Piala Menpora 2021.

Yann Motta tampil cukup baik di babak Piala Menpora 2021 dan berhasil membawa Persija menjadi pemuncak klasemen akhir Grup B. Dirinya juga mampu mencetak satu gol saat Macan Kemayoran menang 4-0 atas Borneo FC.

Lebih lanjut, Yann Motta mengaku sudah mengevaluasi kinerjanya di babak penyisihan. Pelatih Persija, Sudirman telah memberikan arahan agar dia tak mengulang kesalahan atau blunder seperti yang dilakukan di laga pertama Grup B lawan PSM Makassar. 

Baca Juga
Baca Juga

"Tentu lawan Bhayangkara kesalahan saya sudah diberitahukan oleh pelatih. Saat ini saya siap memperbaikinya agar kesalahan itu tidak terulang," pungkasnya.

Sementara itu, Persija Jakarta kedatangan tenaga baru untuk babak 8 besar Piala Menpora 2021. Gelandang asing, Rohit Chand dilaporkan telah selesai karantina dan mengikuti latihan tim.

Barito PuteraPersija JakartaLiga IndonesiaPiala MenporaLiga 1 2021Yann Motta

Berita Terkini