Tantang Persib di Final Piala Menpora, Anies Baswedan: Insya Allah Persija Menang!
FOOTBALL265.COM - Persija Jakarta berhasil melenggang ke babak final Piala Menpora. Torehan ini pun disambut bangga oleh Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan.
Persija Jakarta melenggang ke partai final Piala Menpora 2021. Tim Macan Kemayoran akan menantang Persib Bandung di partai puncak nanti.
Prestasi ini lun membuat bangga masyarakat Jakarta. Tak terkecuali bagi Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan.
"Alhamdulillah kita ikut bangga," kata Anies Baswedan.
1. Terus Dipertahankan
Anies pun berharap prestasi yang sudah diraih Persija Jakarta bisa terus dipertahankan. Tak hanya prestasi untuk tim Persija Jakarta, Anies juga berharap suporter Jakmania menjaga prestasi yan tetap tertib memberikan dukungan dari Rumah Saja.
"Mudah-mudahan terus, sudah satu tahap Insya Allah tahap berikutnya dan jaga semangat. Kemudian pemainnya semangat, pendukungnya juga gitu Insya Allah menang," ungkapnya.
Seperti diketahui Persija Jakarta melenggang ke babak final Piala Menpora usai menaklukkan PSM Makassar di babak semifinal. Dimana Persija menang dengan dramatis lewat drama adu penalti.
Sementara Persib Bandung berhak melenggang ke babak final usai menyingkirkan PSS Sleman. Persib Bandung berhasil menang 2-1 di leg pertama. Sementara di leg kedua berhasil menahan imbang PSS Sleman dengan skor 1-1.